Melonjak 115 Persen, SCMA Kuartal III 2024 Raup Laba Rp509 Miliar
SCTV Tower kantor pusat Surya Citra Media. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Surya Citra Media (SCMA) per 30 September 2024 membukukan laba bersih Rp509,34 miliar. Melonjak 115 persen dari episode sama tahun lalu senilai Rp236,59 miliar. Dengan demikian, laba per saham dasar menjadi Rp8,04 dari sebelumnya hanya Rp3,74.
Pendapatan bersih Rp5,14 triliun, bertambah 7,3 persen dari posisi sama tahun lalu Rp4,79 triliun. Beban program dan siaran Rp3,24 triliun, bengkak dari edisi sama tahun lalu Rp3,18 triliun. Beban usaha terkumpul Rp1,36 triliun, bengkak dari periode sama tahun lalu sebesar Rp1,32 triliun.
Pendapatan operasi lainnya Rp44,52 miliar, melonjak signifikan dari fase sama tahun lalu Rp15,27 miliar. Beban operasi lainnya Rp30,1 miliar, berkurang dari Rp34,98 miliar. Laba usaha tercatat Rp548,56 miliar, menanjak signifikan dari Rp260,5 miliar. Pendapatan keuangan Rp107,66 miliar, melesat dari Rp63,62 miliar.
Bagian laba dari entitas asosiasi Rp7,8 miliar, melejit dari edisi sama tahun lalu tekor Rp5,22 miliar. Beban keuangan Rp1,22 miliar, mengalami perosotan dari Rp11,92 miliar. Laba sebelum beban pajak penghasilan Rp662,8 miliar, melesat dari Rp306,99 miliar. Laba periode berjalan Rp437,36 miliar, melonjak dari Rp102,77 miliar.
Total ekuitas terakumulasi sebesar Rp8,58 triliun, menanjak dari posisi akhir tahun sebelumnya Rp8,48 triliun. Jumlah liabilitas terkumpul Rp2,37 triliun, berkurang dari akhir 2023 sebesar Rp2,56 triliun. Total aset Rp10,96 triliun, mengalami perosotan dari akhir tahun lalu Rp11,05 triliun. (*)
Related News
Bursa Gembok Rombongan RLCO, Kapan Estimasi Dibuka?
Jumbo, Agpa Tender Wajib Saham AGRO Rp7.903 per LembarĀ
Private Placement Beres, FOLK Dulang Rp56,99 Miliar
SMAR Godok Surat Utang Rp1,2 Triliun, Intip Besaran Bunganya
Negosiasi Alot, Saham BLUE Terus Meroket
BEI Sorot Aset Meikarta, Ini Penjelasan Lippo Group (LPCK)





