Mudahkan Masyarakat, Bappenas Ungkap 3 Upaya Transformasi Sektor Ketenagalistrikan

Ilustrasi listrik PLN. dok. Medcom.id.
EmitenNews.com - Pemerintah mencanangkan tiga upaya transformasi sektor ketenagalistrikan. Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Kementerian PPN/Bappenas) mengungkapkan bahwa upaya transformasi di sektor ketenagalistrikan salah satunya dengan percepatan transisi energi. Ketiganya penting untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam upaya mengakses listrik secara merata di seluruh Tanah Air.
"Kalau kita bisa melakukan percepatan transisi energi maka akan membantu layanan ketenagalistrikan menjadi lebih baik," kata Direktur Ketenagalistrikan, Telekomunikasi, dan Informatika, Kementerian PPN/Bappenas Rachmat Mardiana dalam diskusi daring di Jakarta, Selasa (22/8/2023).
Upaya transformasi ketenagalistrikan melalui percepatan transisi energi, pertama, dapat dilakukan dengan memanfaatkan energi baru terbarukan (EBT) secara berkelanjutan, serta didukung jaringan listrik terintegrasi dan transportasi hijau.
Lalu, kedua, reformasi subsidi di sektor energi terbarukan yang tepat sasaran. Ketiga, peningkatan efisiensi pemanfaatan energi dan tenaga listrik dengan melakukan perbaikan sistem transmisi dan distribusi, sistem informasi dan kontrol data, jaringan cerdas, serta penggunaan teknologi yang lebih efisien dan rendah emisi.
Tiga upaya tersebut merupakan kebijakan penting untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam upaya mengakses listrik secara merata di seluruh wilayah Tanah Air. ***
Related News

PU Atasi Sampah yang Hambat Distribusi Air ke Lahan Pertanian

Pabrik Gula akan Dilibatkan Sebagai Penjamin Kredit Petani Tebu

LPS Akan Lakukan Penguatan Kapasitas SDM di BPR

Pemerintah Siapkan KUR Rp13 Triliun untuk Renovasi Rumah

Ekonomi Global Drop, Pemerintah Lakukan Mitigasi Jaga Pertumbuhan

Indeks Kepercayaan Konsumen (IKK) Juni 2025 Melemah 0,3 Poin