EmitenNews.com - Bursa Efek Indonesia (BEI) menetapkan status unusual market activity (UMA) pada saham PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) dan PT Tempo Inti Media Tbk (TMPO) setelah terjadi peningkatan harga yang di luar kebiasaan. 

Langkah ini dilakukan sebagai bentuk perlindungan investor, meskipun penetapan status UMA tidak serta merta menunjukkan adanya pelanggaran terhadap peraturan di bidang pasar modal.

Menurut pengumuman BEI yang tertuang dalam laman resminya dengan kode Peng-UMA-00151/BEI.WAS/08-2024, tertanggal 23 Agustus 2024, BEI mencatat bahwa saham BCAP mengalami volatilitas transaksi yang signifikan. Informasi terakhir terkait BCAP adalah penjelasan atas volatilitas transaksi yang dipublikasikan pada tanggal 23 Agustus 2024. 

"Sehubungan dengan terjadinya UMA atas saham BCAP tersebut, perlu kami sampaikan bahwa Bursa saat ini sedang mencermati perkembangan pola transaksi saham ini," tulis BEI dalam pengumumannya.

Di sisi lain, kebijakan penetapan UMA pada saham TMPO diumumkan melalui laman BEI dengan kode Peng-UMA-00154/BEI.WAS/08-2024, juga tertanggal 23 Agustus 2024. 

Dalam pengumuman ini, BEI menyebutkan bahwa informasi terakhir mengenai TMPO adalah penjelasan atas volatilitas transaksi yang dipublikasikan pada tanggal 21 Agustus 2024. Sama seperti pada kasus BCAP, BEI menyatakan sedang mencermati perkembangan pola transaksi saham TMPO.

BEI mengimbau para investor untuk memperhatikan jawaban perusahaan tercatat atas permintaan konfirmasi, mencermati kinerja dan keterbukaan informasi perusahaan tercatat, serta mengkaji kembali rencana corporate action yang belum mendapatkan persetujuan RUPS. Investor juga diharapkan mempertimbangkan berbagai kemungkinan yang dapat timbul di kemudian hari sebelum mengambil keputusan investasi.

"Pengumuman status UMA ini tidak serta merta menunjukkan adanya pelanggaran peraturan perundang-undangan di bidang pasar modal, namun para investor diharapkan untuk tetap waspada dan mempertimbangkan secara matang segala keputusan investasi," jelas BEI.

BEI akan terus memantau perkembangan transaksi saham BCAP dan TMPO, serta akan memberikan informasi lebih lanjut jika diperlukan untuk menjaga transparansi dan keamanan investasi di pasar modal Indonesia.

Sebagai informasi, saham BCAP tercatat naik 127,45% dalam sebulan terakhir, sementara itu saham TMPO melesat naik 185,33% salam jangka waktu yang sama dan naik 29,34% pada perdagangan Senin (26/8) pukul 11.29 WIB.