Neraca Perdagangan RI Maret Catat Surplus USD4,33 M, Naik USD1,2 M

neraca perdagangan Indonesia pada Maret 2025 mencatat surplus sebesar 4,33 miliar dolar AS. Angka ini meningkat dibandingkan dengan surplus pada Februari 2025 sebesar 3,10 miliar dolar AS.
EmitenNews.com - Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), neraca perdagangan Indonesia pada Maret 2025 mencatat surplus sebesar 4,33 miliar dolar AS. Angka ini meningkat dibandingkan dengan surplus pada Februari 2025 sebesar 3,10 miliar dolar AS.
"Bank Indonesia memandang surplus neraca perdagangan ini positif untuk menopang ketahanan eksternal perekonomian Indonesia lebih lanjut," komentar Direktur Komunikasi BI, Ramdan Denny Prakoso dalam keterangan resminya.
Ke depan, Bank Indonesia terus memperkuat sinergi kebijakan dengan Pemerintah dan otoritas lain guna meningkatkan ketahanan eksternal dan mendukung pertumbuhan ekonomi nasional yang berkelanjutan.
Surplus neraca perdagangan yang lebih tinggi terutama bersumber dari surplus neraca perdagangan nonmigas yang meningkat. Neraca perdagangan nonmigas pada Maret 2025 mencatat surplus sebesar 6 miliar dolar AS, seiring dengan ekspor nonmigas yang meningkat menjadi sebesar 21,80 miliar dolar AS.
Kinerja positif ekspor nonmigas tersebut didukung oleh ekspor komoditas berbasis sumber daya alam seperti bijih logam, terak, dan abu, serta nikel dan barang daripadanya, maupun ekspor produk manufaktur seperti besi dan baja, serta mesin dan perlengkapan elektrik serta bagiannya.
Berdasarkan negara tujuan, ekspor nonmigas ke Tiongkok, Amerika Serikat, dan India tetap menjadi kontributor utama ekspor Indonesia. Defisit neraca perdagangan migas tercatat menurun menjadi sebesar 1,67 miliar dolar AS pada Maret 2025 sejalan dengan peningkatan impor migas yang lebih rendah dibandingkan dengan peningkatan ekspor migas.(*)
Related News

Hana Bank Goal Savings Tawarkan Bunga Tinggi, Minat?

Emiten TP Rachmat (DRMA) Sepakat Bagikan Dividen Rp202M

Hah? Harga Emas Antam Sudah Tembus Rp2 Juta per Gram!

Bertemu Konsumen Meikarta, Menteri PKP Undang James Riady Rabu Ini

Krakatau Steel (KRAS) Dorong Produksi Baja Tahan Gempa

Lebaran Usai, Masyarakat Buru Emas untuk Investasi