Nusantara Pelabuhan (PORT) Kantongi Dividen Dari Anak Usaha Rp460 Miliar

EmitenNews.com - PT. Nusantara Pelabuhan Handal Tbk. (PORT) mendapatkan dividen yang luar biasa sifatnya dari anak usahanya yaitu PT Mustika Alam Lestari (MAL) pada tanggal 1 Oktober 2021.
"Penerimaan dividen interim ini berdasarkan Keputusan Sirkuler sebagai Pengganti Rapat Dewan Komisaris dan Direksi PT Mustika Alam Lestari tertanggal 1 Oktober 2021, yang mana Dewan Komisaris PT Mustika Alam Lestari telah menyetujui pembagian dividen interim kepada masing-masing pemegang saham PT Mustika Alam Lestari dengan total sebesar Rp460 miliar atau Rp9.200.000 per lembar saham,"tutur Erwina Yusritasari Corporate Secretary PORT, Senin (4/10).
Erwina menjelaskan Pembayaran dividen ini dibayarkan bertahap dan paling lambat tanggal 31 Oktober 2021. Sebagai informasi MAL adalah anak usaha PORT dengan kepemilikan saham sebesar 99,99%.
"Kejadian ini tidak berdampak material terhadap operasional, hukum, kondisi keuangan dan kelangsungan usaha PORT,"pungkasnya.
Related News

CUAN Melejit dalam Sepekan, Manajemen Beber Alasan Akuisisi

Bos DPNS Mundur!

Investor CYBR Asal Singapura Cicil Jual Saham Harga Pasar

PTPP Kebut Pelebaran Tol Surabaya–Gempol Rp140M

Usai Reli 500% dari FCA, Pengendali HOPE Pindahkan 390 Juta Saham

BEI Minta Penjelasan WMPP Soal Piutang Rp1,24T