EmitenNews.com — PT Supra Boga Lestari Tbk (RANC) perkenalkan brand baru Pasarina by Ranch Market di Sarinah, Jakarta. Brand tersebut merupakan supermarket lokal premium pertama di Indonesia yang mengadaptasi metaverse dengan konsep unik dan berbeda.

 

Chief of Merchandising and Marketing Officer Supra Boga Lestari (RANC) Maria Suwarni mengatakan, Pasarina mengangkat produk lokal berkualitas tinggi serta siap memberikan pengalaman berbelanja menarik melalui interaksi digital dengan nuansa budaya dan tradisi Indonesia, sebuah pengalaman berbelanja baru bagi masyarakat Indonesia.

 

Maria menambahkan, Pasarina mengusung konsep Traditional Meet Modern , dimana produk lokal akan bersanding dengan produk impor pilihan. Beberapa contoh produk lokal yang ditampilkan adalah aneka teh daun, kecap, bumbu, jamu dan banyak lagi. Coklat asal Kupang, Nusa Tenggara Timur merupakan satu contoh distingtif bahwa belum banyak yang tahu Kupang menghasilkan coklat berkualitas dengan packaging menarik.

 

"Dengan ditampilkannya produk unggul dari seluruh pelosok Indonesia, Pasarina mengajak masyarakat untuk mengenal produk sekaligus mengetahui lebih dalam tentang daerah asal produk tersebut," ungkap Maria di sela Press Conference Pembukaan Pasarina by Ranch Market, Rabu (23/6/2022).

 

Lebih lanjut Maria mengatakan, sebagai pionir brand metaverse di Indonesia, di Pasarina masyarakat akan merasakan exciting new experience lewat interaksi digital menggunakan teknologi AI (Artificial Intelligence) dengan aplikasi Trust Live. Dengan Computer Vision yang mampu memberikan pemahaman atas lokasi 3 dimensi dan memberikan koordinat pengguna serta teknologi laser scanning 3 dimensi untuk melakukan scanning terhadap lokasi secara 3 dimensi.

 

Menurut Maria, adanya Guidebot, layaknya personal assistant akan menuntun pengunjung secara one on one untuk mengetahui lokasi dan promosi terbaik produk yang diinginkan melalui bantuan robot dengan teknologi Augmented Reality. fungsi search mengarahkan pengunjung mencari posisi produk tanpa harus menunggu karyawan toko.

 

Nantinya, lanjut dia, semua ini hanya dapat dinikmati dengan mengakses aplikasi Trust Live. Kedepannya, aplikasi Trust Live juga akan tersedia untuk brand lain milik Supra Boga Lestari seperti Ranch Market, Farmers Market, The Gourmet, Farmers Family dan Day2Day. Fitur brand metaverse Trust Live ini di-develop dan dipersiapkan khusus oleh Metaverse Studio Indonesia untuk RANC Group. Sebagai bagian dari Blibli.com, virtual shopping produk Pasarina dapat dilakukan dengan mudah di portal e-commerce Blibli.com.

 

"Sehingga masyarakat memiliki pilihan untuk kenyamanan berbelanja langsung di physical store maupun berbelanja dari rumah," tutupnya.