Pelototi! Ini Jadwal Sisa Dividen Astra (ASII) Rp421 per Lembar
MEGAH - Gedung megah Menara Astra berdiri kukuh di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Astra International (ASII) bakal mengguyur dividen total tahun buku 2023 senilai Rp21,01 triliun. Alokasi dividen itu, sekitar 62,2 persen dari torehan laba bersih 2023 senilai Rp33,83 triliun. So, pemegang saham akan menerima jatah dividen Rp519 per lembar.
Tapi, ingat guyuran dividen itu, sudah mengalkulasi dividen interim senilai Rp3,96 triliun atau Rp98 per lembar pada Oktober 2023. Nah, dengan demikian, pemodal akan menerima sisa santunan dividen sebesar Rp421 per lembar atau Rp17,04 triliun.
Rencana pembagian dividen tunai untuk periode tahun buku 2023 sesuai dengan hasil RUPS Tahunan pada Selasa, 30 April 2024. Dan, rincian jadwal pembagian dividen menjadi sebagai berikut. Cum dividen pasar reguler dan pasar negosiasi pada 13 Mei 2024.
Ex dividen pasar reguler dan pasar negosiasi pada 14 Mei 2024. Cum dividen pasar tunai pada 15 Mei 2024. Ex dividen pasar tunai pada 16 Mei 2024. Daftar Pemegang Saham berhak atas dividen tunai pada 15 Mei 2024 pukul 16.00 WIB.
Pembayaran dividen tunai pada 30 Mei 2024. Pembagian dividen itu, beralas pada data keuangan per 31 Desember 2023 dengan tabulasi laba bersih Rp33,83 triliun. Saldo laba ditahan dengan alokasi penggunaan tidak dibatasi Rp188,57 triliun. Total ekuitas Rp250,41 triliun. (*)
Related News
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M
SGER Amankan Lagi Kontrak Pasok Batu Bara ke Vietnam Rp705M
Tempo Scan (TSPC) Bagikan Dividen Interim Rp112,7M, Telisik Jadwalnya
Emiten Prajogo (PTRO) Gelar Stock Split 1:10 Saham Bulan Depan
Bergerak Liar, BEI Akhirnya Gembok Saham KARW
Petinggi Emiten TP Rachmat (DRMA) Tampung Lagi Rp1.065 per Lembar