Pengendali PSGO Timbun 286,5 Juta Saham Harga Atas, Ada Tujuan?

Laha sawit milik PSGO
EmitenNews.com - Emiten perkebunan sawit PT Palma Serasih Tbk. (PSGO) menyampaikan bahwa PT Jalinankasih Sesama sebagai pemegang saham pengendali telah menambah porsi kepemilikan sahamnya pada tanggal 2 Desember 2024.
Astrida Niovita Bachtiar Approver PSGO dalam keterangan tertulisnya Senin (2/12) menyampaikan bahwa Jalinankasih Sesama telah membeli sebanyak 286.550.300 lembar saham PSGO di harga Rp165 per saham.
"Tujuan dari transaksi adalah untuk Investasi dengan kepemilikan saham langsung,"tuturnya.
Pasca pembelian, maka kepemilikan saham PT Jalinankasih Sesama di PSGO bertambah menjadi 8,48 miliar lembar saham setara dengan 45,021% dibandingkan sebelumnya sebanyak 8,2 miliar lembar saham setara dengan 43,501%.
Pada perdagangan hari ini Selasa (3/12) saham PSGO naik Rp1 atau menguat 1 % menjadi Rp163 per lembar saham.
Emiten perkebunan kelapa sawit, PT Palma Serasih Tbk (PSGO) pada Juni 2024 membagikan dividen tunai tahunan sebesar Rp 150,80 miliar atau setara Rp 8 per saham.
PSGO membukukan laba bersih yang dapat diatribusikan kepada entitas induk sebesar Rp 549,24 miliar di 2023. Dus, dividend payout ratio (DPR) PSGO mencapai 27,45%.
Related News

BEKS Racik Right Issue 11,36 Miliar Lembar, Telisik Tujuannya

Kapok Boncos, Laba Emiten Grup Salim (META) 2024 Melejit 238 Persen

Catat! Ini Jadwal Dividen BJBR Rp896,95 Miliar

Emiten Aguan (PANI) 2025 Patok Marketing Sales Rp5,3 T, Ini Alasannya

Susut 4 Persen, Laba TLKM 2024 Sisa Rp23,64 Triliun

Jika XL Smart Gagal Penuhi Komitmen, Menkomdigi akan Beri Sanksi