EmitenNews.com - Jimmy Tandyo membeli saham AKR Corporindo (AKRA) senilai Rp1,4 miliar. Jimmy tercatat memboyong 1.476.000 lembar atau 1,47 juta lembar. Transaksi dilakukan pada kisaran harga Rp947-966 per saham.


Sebagai salah satu petinggi AKR Corporindo, Jimmy melakukan pembelian dalam dua tahap. Tepatnya, dilakukan periode 6-7 Juli 2022. Pada 6 Juli 2022, Jimmy menyerok 1 juta lembar dengan harga pelaksanaan Rp947,19 per lembar senilai Rp947,19 juta.


Selanjutnya, pada 7 Juli 2022,  Jimmy kembali membungkus 476 ribu lembar pada harga pelaksanaan Rp966,56 per saham sejumlah Rp460 juta. ”Transaksi untuk kepentingan investasi dengan status kepemilikan saham secara langsung,” tulis Suresh Vembu, Direktur & Corporate Secretary AKR Corporindo.


Menyusul transaksi itu, porsi kepemilikan saham Jimmy atas AKR Corporindo menjadi 36 juta alias 0,18 persen. Bertambah 0,01 persen dari sebelum transaksi dengan porsi kepemilikan 34,52 juta lembar atau 0,17 persen. (*)