EmitenNews.com - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) mencatat peningkatan signifikan jumlah penumpang rombongan yang menggunakan Kereta Cepat Whoosh pada periode keberangkatan 14-18 Juni 2024. Pada periode libur Idul Adha ini, KCIC melayani hingga 1.500 penumpang rombongan, terdiri dari 60 rombongan, dengan rata-rata 12 rombongan berangkat setiap harinya.

GM Corporate Secretary KCIC, Eva Chairunisa, menjelaskan bahwa jumlah ini meningkat hingga 2,5 kali lipat dibandingkan hari biasa, di mana biasanya KCIC melayani sekitar 4-5 rombongan per hari. Rute favorit penumpang rombongan adalah Halim - Padalarang pp. "Kami berterima kasih kepada para penumpang yang sudah mempercayakan Whoosh sebagai moda transportasi pilihan secara rombongan. Layanan ini dibuka untuk memenuhi kebutuhan perjalanan masyarakat secara kolektif yang efisien, aman, dan nyaman,” ujar Eva dalam keterangan resmi, Sabtu (15/6/2025).

Selama libur Idul Adha, total 1.500 penumpang rombongan berasal dari berbagai latar belakang, termasuk perusahaan, pemerintahan, sekolah, tour and travel, dan masyarakat umum. Eva juga mencatat tingginya permintaan reservasi dari rombongan calon penumpang. "Setidaknya ada sekitar 50 rombongan setiap harinya yang menghubungi WhatsApp Whoosh Group Reservation untuk mendapatkan informasi atau melakukan pemesanan terkait layanan tiket rombongan,” tambahnya.

Pada 14 Juni 2024, KCIC telah memberangkatkan lebih dari 19 ribu penumpang. Pada 15 Juni, tiket yang telah terjual sampai siang mencapai 15 ribu penumpang. KCIC memprediksi jumlah penumpang akan mencapai sekitar 19 ribu per hari, meningkat sekitar 20 persen dibandingkan hari-hari biasa.

Dengan peningkatan ini, KCIC terus berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik dan memenuhi kebutuhan perjalanan penumpang, terutama dalam menghadapi lonjakan penumpang selama periode libur.