Prediksi IHSG Menguat, Yugen Sekuritas Rekomendasikan BINA, ASRI, PWON Hingga CTRA

EmitenNews.com—Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan, Senin (10/10) melemah 32,38 poin atau 0,46% ke level 6.994,39. Total volume perdagangan saham mencapai 23,94 miliar saham dengan total nilai Rp 11,65 triliun. Sebanyak 150 saham naik, 329 saham turun dan 157 saham stagnan.
William Surya Wijaya CEO Yugen Sekuritas mengatakan IHSG berpotensi menguat, Indeks pada Selasa (11/10/2022) bakal bergerak pada range support di level 6871 dan posisi resistance 7137. IHSG hingga saat ini masih memiliki peluang menguat dalam pergerakan jangka menengah - panjang, sedangkan dalam jangka pendek peluang koreksi dapat dimanfaatkan untuk melakukan akumulasi bagi investor.
“Mengingat kondisi perekonomian yang cukup stabil terlihat dari data-data perekonomian yang terlansir serta proyeksi perbaikan perekonomian di tengah mulai bergeraknya ekonomi ke arah normal, maka penguatan IHSG sangat layak,” kata William.
Saham pilihan Yugen Sekuritas untuk para investor adalah Unilever Indonesia (UNVR), Tower Bersama Infrastructure (TBIG), Sarana Menara Nusantara (TOWR), Bank Ina Perdana (BINA), HM Sampoerna (HMSP), Alam Sutera Realty (ASRI), Pakuwon Jati (PWON), Summarecon Agung (SMRA) dan Ciputra Development (CTRA).
Related News

IHSG Susut 0,47 Persen, Kapitalisasi Pasar Sisa Rp12.070 Triliun

Sukses Bawa Swasembada Beras, Warisan Soeharto ini Mau Dihidupkan Lagi

Inovasi Lean Construction PTPP Raih Pengakuan Internasional IGLC

IHSG Ditutup Turun 0,19 Persen, Cek Sektor Pemicu

Prabowo dan Pangeran MBS Bentuk Dewan Koordinasi Tertinggi RI-Saudi

Konsolidasi Jelang Spin Off, BTN Syariah Gelar Rakernas