EmitenNews.com - Presiden Prabowo Subianto telah merampungkan kunjungan kerjanya ke lima negara di Timur Tengah yang dimulai Rabu (9/4/2025). Terbang dari Yordania, Presiden tiba di Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Selasa (15/4/2025) pagi pukul 07.35 WIB.

Kedatangan Presiden Prabowo Subianto disambut sejumlah pejabat, di antaranya Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Di apron Lanud Halim Perdanakusuma, tepat di bawah tangga pesawat, wapres bersama sejumlah pejabat menunggu Presiden turun dari pesawat kenegaraan.

Terlihat menyambut kedatangan Presiden Prabowo, antara lain Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan Budi Gunawan, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, dan Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo.

Tiba di landasan, Presiden Prabowo dalam balutan baju safari berwarna krem lengkap dengan kopiah hitam, menyalami satu per satu para pejabat negara yang datang menyambut dirinya di Lanud Halim Perdana Kusuma.

Usai bersalaman, Presiden Prabowo menyempatkan diri berbincang-bincang selama lebih kurang 15 menit dengan para pejabat negara yang menyambutnya. Semula, ia mengobrol dengan Menko Polkam Budi Gunawan.

Tidak lama kemudian Presiden terlihat memanggil Mensesneg Prasetyo Hadi dan Wapres Gibran Rakabuming Raka. Akhirnya, Presiden berdiri di tengah berbicara dengan para pejabat negara yang menyambut itu.

Tidak jauh dari situ, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, yang mengenakan setelan jas dan kopiah hitam, ikut mendengarkan pembicaraan Presiden.

Setelah itu Presiden menaiki mobil kepresidenan Maung Garuda dan meninggalkan Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdana Kusuma. Disusul Seskab Teddy dan pejabat-pejabat lainnya, satu per satu ikut meninggalkan lokasi pangkalan udara.

Sejak Rabu, 9 April lalu, Presiden Prabowo Subianto melawat ke lima negara di Timur Tengah. Dimulai ke Uni Emirat Arab, Turki, Mesir, Qatar, dan terakhir Yordania. Presiden Prabowo menemui para pemimpin masing-masing negara. Di beberapa negara Presiden menyaksikan penandatanganan MoU dan perjanjian kerja sama.

Dalam rangkaian lawatan ke Timur Tengah itu, Presiden Prabowo juga berkonsultasi dengan pemimpin masing-masing negara. Ia membahas upaya mencapai perdamaian, dan berkonsultasi mengenai rencana Indonesia mengevakuasi rakyat Palestina di Gaza ke Indonesia. 

Presiden Prabowo Subianto memastikan upaya itu bukan merelokasi warga Palestina secara permanen ke Indonesia, tetapi sekedar membantu memulihkan kesehatan mereka akibat bombardir pasukan Israel. ***