EmitenNews.com - IHSG diperkirakan kembali bergerak fluktuatif di retang 6.870-6.950 pada perdagangan Rabu (16/3).
Analis Phintraco Sekuritas, Valdy Kurniawan, memprediksi aksi beli selektif oleh investor asing pada saham-saham bluechip, terutama pada saham-saham bank (BBCA, BBNI, BMRI, BBRI) bakal berlanjut pada perdagangan hari ini.
"Namun potensi technical rebound pada saham-saham komoditas seperti DOID, AALI, SIMP, dan AKRA masih dibayangi kecenderungan koreksi harga komoditas," ulasnya.
Saham lain yang menurut Valdy dapat diperhatikan adalah TBIG, PGAS dan BRMS.
Peningkatan risiko inflasi dalam beberapa waktu terakhir membayangi outlook ekonomi global. Salah satu dampaknya adalah ekspektasi bahwa the Fed akan lebih berhati-hati dalam menaikan sukubunga acuan. Pasar kini memperkirakan 3 kali kenaikan the Fed Rate di 2022.
Dari dalam negeri, NPI kembali mencatatkan surplus sebesar USD3.82 miliar di Februari 2022. Akan tetapi pertumbuhan nilai ekspor (+34.14% yoy) dan impor (+25.43% yoy) di Februari 2022 lebih rendah dari perkiraan dan realisasi Januari 2022.
Data ini mengindikasikan bahwa perang Rusia-Ukraina berdampak terhadap perdagangan dunia, termasuk Indonesia. Hal ini turut menekan harga saham-saham komoditas pada perdagangan Selasa kemarin.(fj)
Related News

Cek! Berikut 10 Saham Top Losers dalam Sepekan

10 Saham Paling Menyala Pekan Ini, Ada KRYA, KRAS, dan FAST

IHSG Susut 0,47 Persen, Kapitalisasi Pasar Sisa Rp12.070 Triliun

Sukses Bawa Swasembada Beras, Warisan Soeharto ini Mau Dihidupkan Lagi

Inovasi Lean Construction PTPP Raih Pengakuan Internasional IGLC

IHSG Ditutup Turun 0,19 Persen, Cek Sektor Pemicu