RUPS, Nusa Palapa Gemilang (NPGF) Bagikan Dividen 30 Persen

PT Nusa Palapa Gemilang Tbk. (NPGF), memutuskan membagikan dividen tunai 30% dari laba bersih tahun buku 2024. Pembayaran dividen sebesar Rp895,5 juta itu, telah dilaksanakan pada Senin (7/7/2025, sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan. Dok. Ist.
EmitenNews.com - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Nusa Palapa Gemilang Tbk. (NPGF), memutuskan membagikan dividen tunai 30% dari laba bersih tahun buku 2024. Pembayaran dividen sebesar Rp895,5 juta itu, telah dilaksanakan pada Senin (7/7/2025, sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.
Dengan terealisasinya pembayaran ini, menegaskan posisi perseroan yang solid sekaligus memperkuat kepercayaan investor terhadap arah bisnis jangka panjang.
Dalam rapat 11 Juni 2025 itu, perseroan memutuskan dividen tunai yang akan dibagikan sebesar Rp895,5 juta kepada para pemegang saham. Keputusan ini mencerminkan komitmen NPGF untuk terus memberikan nilai tambah kepada para investor atas kinerja yang berhasil dicapai sepanjang tahun 2024.
Dalam keterangannya yang diterima Selasa (8/7/2025), Direktur utama NPGF, Ujang Suparman, menyatakan bahwa pembagian dividen ini salah satu bentuk apresiasi perusahaan kepada pemegang saham yang telah memberikan dukungan penuh terhadap pertumbuhan perusahaan.
“Kami berterima kasih atas dukungan para pemegang saham. Pembagian dividen ini adalah wujud komitmen perusahaan dalam memberikan nilai tambah, sembari tetap fokus pada pengembangan bisnis jangka panjang,” ujar Ujang Suparman.
Selain pembagian dividen, dalam RUPSLB yang diselenggarakan bersamaan dengan RUPST, Perseroan juga memberikan kuasa penuh kepada Direksi untuk melakukan segala tindakan yang diperlukan terkait pembagian dividen ini. Termasuk penetapan jadwal pembayaran dan langkah administratif lainnya.
Pembayaran dividen tunai tersebut telah dilaksanakan oleh Perseroan pada tanggal 7 Juli 2025, sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan. Dengan terealisasinya pembayaran ini, NPGF menegaskan komitmennya dalam memenuhi hak-hak pemegang saham secara transparan dan tepat waktu.
NPGF juga mengungkapkan proyeksi penjualan untuk tahun 2025 yang diperkirakan akan tumbuh 30% dibandingkan tahun sebelumnya, didorong oleh strategi ekspansi pasar, efisiensi produksi, dan penguatan lini distribusi.
“Kami optimistis dapat mencapai peningkatan penjualan hingga Rp218,4 miliar di tahun 2025, seiring dengan pertumbuhan permintaan pasar yang semakin tinggi serta efisiensi yang terus kami tingkatkan di seluruh lini bisnis,” tambah Ujang Suparman.
Rapat yang dilaksanakan dengan prinsip transparansi dan sesuai ketentuan yang berlaku dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bursa Efek Indonesia (BEI) ini juga mencerminkan komitmen NPGF terhadap prinsip tata kelola perusahaan yang baik (GCG).
Dengan langkah ini, NPGF berencana untuk terus memperkuat posisinya sebagai salah satu pemain utama di industri pupuk, sembari menjaga kepuasan dan kepercayaan pemegang saham. ***
Related News

Asia Pramulia (ASPR) Resmi Melantai, Sahamnya Naik 21,5 Persen

Hati-hati! Dua Saham Ini Disorot BEI

Baru Setahun, Direktur Sari Kreasi Boga (RAFI) Mundur

Saham BBRI Makin Menarik! JP Morgan Balik Beli

Listing, Saham PSAT Langsung ARA

Kawal Harga, Emtek (EMTK) Amankan 84 Juta Saham SCMA