EmitenNews.com- PT Samindo Resources Tbk (MYOH) hingga akhir 2020 mencatatkan laba bersih senilai USD20,509 juta atau turun 13,46 persen dibanding akhir tahun 2019, yang mencatatkan laba bersih senilai USD26,072 juta. Sementara laba per saham dasar naik menjadi senilai USD0,0102, dibandingkan akhir tahun 2019, yang mencatatkan laba per saham senilai USD0,0118.   

Dalam laporan keuangan (MYOH) yang disampaikan ke Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (29/3/2021) disebutkan, total pendapatan sepanjang tahun 2020 tercatat sebesar USD173,47 juta atau turun 31,88 persen dibanding tahun 2019, yang tercatat sebesar USD254,45 juta.

Tapi, beban pokok pendapatan tercatat sebesar USD137,54 juta atau turun 35,37 persen dibanding akhir tahun 2019, yang tercatat sebesar USD212,68 juta. Akibatnya, laba kotor turun 13,9 persen menjadi USD35,922 juta.   

Sedangkan pada sisi ekuitas tercatat sebesar USD129,04 juta atau tumbuh 5,7 persen dibanding akhir tahun 2019, yang tercatat sebesar USD122,29 juta.

Adapun total kewajiban tercatat sebesar USD22,06 juta, atau turun 40,5 persen dibanding akhir tahun 2019, yang tercatat sebesar USD37,882 juta. Aset perseroan tercatat sebesar USD151,108 juta, atau turun 5,6 persen dibanding akhir tahun 2019, yang tecatat sebesar USD160,181 juta.

Sementara, arus kas diperoleh dari aktivitas operasi tercatat senilai USD46,359 juta, atau melonjak 170,58 persen dibanding akhir tahun 2020, yang tercatat senilai USD17,327 juta.