EmitenNews.com -PT iForte Solusi Infotek (iForte), anak usaha PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) akan membeli 60 persen kepemilikan saham pada PT Varnion Technology Semesta atau Varnion.
Hal itu tertuang dalam perjanjian jual beli bersyarat antara Inforte dan pemegang saham Varnion, Senin (17/4/2023).
Dijelaskan, transaksi ini bukan merupakan transaksi benturan kepentingan bagi Perseroan, sebagaimana diatur dalam Peraturan OJK No. 42 Tahun 2020 tentang Transaksi Afiliasi dan Transaksi Benturan Kepentingan dan bukan transaksi material sebagaimana dimaksud dalam Peraturan OJK No.17/POJK.04/2020 tentang Transaksi Material dan Perubahan Kegiatan Usaha.
Untuk diketahui, Varnion merupakan perusahaan teknologi informasi yang menyediakan solusi jaringan, sistem terintegrasi, Jasa tenaga alih daya Teknologi Informasi.
Related News

Pengendali IDPR Belum Berhenti Borong Saham, Ada Apa?

Emiten TP Rachmat (ASSA) Cetak Laba Melonjak di 2024

Nusa Raya Cipta (NRCA) Bukukan Pendapatan Rp3,3T Sepanjang 2024

Penjualan Oke, Laba ENAK 2024 Tergerus 16 Persen

Melejit 708 Persen, Pendapatan BEEF 2024 Sentuh Rp4,93 Triliun

Rugi Menipis, Emiten Sri Tahir (SRAJ) 2024 Defisit Rp542 Miliar