Sasar Calon Pengantin Baru, BTN Kembali Helat Wedding Festival 2023
EmitenNews.com - Bank Tabungan Negara (BBTN) menggelar ajang BTN Jakarta Wedding Festival 2023 pada 24-26 November 2023 di Jakarta Convention Center (JCC). Pada ajang itu, Bank BTN menghadirkan pameran pernikahan sekaligus perumahan terbesar Indonesia.
Tidak kurang dari 300 vendor dengan 20 kategori pernikahan meramaikan gelaran BTN Jakarta Wedding Festival, siap membantu para calon pengantin mempersiapkan pernikahan sebagai momen spesial dalam hidup. Selain mempersiapkan pernikahan, BTN Jakarta Wedding Festival juga dilengkapi partisipasi sekitar 25 exhibitor housing atau developer terpilih meramaikan pameran untuk memberi ragam pilihan bagi para calon pengantin dalam menemukan hunian impian. Bank BTN juga turut hadir dalam membantu pasangan tengah mempersiapkan rumah impian dengan cicilan KPR BTN ringan dan jangka waktu panjang.
“Pernikahan merupakan momen sakral bagi setiap orang. Namun untuk melaju kejenjang pernikahan banyak perlu disiapkan. Salah satunya rumah atau hunian layak bagi pengantin baru. BTN Jakarta Wedding Festival ini mencoba menjembatani kebutuhan para pasangan yang ingin menikah, dan memiliki hunian impian,” tutur Hirwandi Gafar, Direktur Consumber Bank BTN, dalam Pers Conference BTN Jakarta Wedding Festival 2023 di Jakarta, Jumat (24/11).
Hirwandi mengatakan, setiap tahun ada sekitar 800 ribu hingga 1,2 juta angka pernikahan baru di Indonesia. Itu menjadi salah satu potensi bisnis perumahan sangat tinggi bagi Bank BTN. Pasalnya, bagi salon pengantin, kebutuhan akan kepemilikan rumah menjadi sangat penting. ”Saya yakin, rumah merupakan kebutuhan utama sebelum menikah. Bahkan banyak orang tua menyarankan memiliki rumah terlebih dahulu sebelum menikah,” jelasnya.
Hirwandi menyarankan, bagi para calon pengantin memanfaatkan BTN Jakarta Wedding Festival 2023 untuk mencari segala kebutuhan dalam berumah tangga termasuk membeli rumah. Tahun ini, BTN Jakarta Wedding Festival 2023 melibatkan sekitar 25 exhibitor housing atau developer siap membantu pengunjung menemukan hunian impian aman, dan nyaman dalam menjalani kehidupan rumah tangga. “Ada sekitar 100 proyek perumahan yang dipamerkan dalam ajang ini terutama untuk rumah-rumah non subsidi di sekitar Jabodetabek,” katanya.
Menurut Hirwandi, dalam ajang ini, Bank BTN menargetkan transaksi untuk KPR baru sekitar Rp500 miliar. Untuk mencapai target itu, gelaran BTN Jakarta Wedding Festival 2023, Bank BTN menawarkan banyak benefit seperti suku bunga KPR spesial mulai 0,99 persen fix 1 tahun, diskon biaya provisi dan administrasi 47 persen, dan Free Insentif PPN 100 persen.
Adapun benefit lain yaitu potongan diskon transaksi dengan BTN Mobile & Kartu Debit Bank BTN, dan mendapat peluang lebih besar memenangkan doorprize, hingga cashback Rp10 juta dengan bergabung di BTN Prioritas Bank BTN. “Bagi pasangan baru jangan tunda membeli rumah, apalagi saat ini ada insentif dari pemerintah berupa PPN 0 persen untuk pembelian rumah di bawah harga Rp2 miliar,” ucapnya.
CEO Weddingku Group Tono Raharja menambahkan, kategori pernikahan tersedia dalam BTN Jakarta Wedding Festival 2023 mulai baju pengantin internasional, dan tradisional, katering, florist, desain undangan digital, dekorasi pernikahan, wedding cake, akomodasi hotel, dan masih banyak lagi. Para vendor dan exhibitor hadir menawarkan paket-paket pernikahan, dan perumahan dengan promo khusus mulai harga spesial, potongan diskon hingga cashback hanya di BTN Jakarta Wedding Festival. Tidak hanya itu, para calon pengantin juga dapat melakukan konsultasi mengenai acara pernikahan ataupun perumahan dengan para profesional di bidangnya.
“BTN Jakarta Wedding Festival diharapkan dapat membantu para calon pengantin mendapatkan solusi dan referensi bagi yang hendak mengadakan pernikahan impian. Dengan konsep reflection, kami ingin pameran ini dapat menjadi sumber inspirasi pernikahan berjalan sesuai tren terkini di masyarakat,” harap Tono.
Project Manager BTN Jakarta Wedding Festival Hafiizh Purnomo berharap pameran wedding dapat membantu, dan mempermudah calon pengantin merealisasikan konsep pernikahan sesuai keinginan. “Kami harap acara ini dapat menjadi wedding solution all-in-one bagi para calon pengantin,” katanya.
Seperti diketahui, Weddingku Group bersama Dyandra Promosindo dan didukung Bank BTN kembali menggelar BTN Jakarta Wedding Festival 2023, sebuah pameran industri pernikahan dan perumahan terbesar memberi inspirasi terkini bagi para calon pengantin. Pameran itu hadir dalam konsep online dan offline dengan menggandeng lebih dari 300 vendor dalam 20 kategori pernikahan.
Beberapa vendor yang memeriahkan ajang tersebut seperti wedding organizer, florist, souvenir pernikahan, wedding photographer, dekorasi pernikahan, wedding cake, wedding venue, wedding attire (baju pengantin), catering, health care, cincin pernikahan dan developer perumahan. Periode online BTN Jakarta Wedding Festival 2023 diadakan pada 13-23 November 2023. (*)
Related News
IHSG Akhir Pekan Ditutup Naik 0,77 Persen, Telisik Detailnya
BKPM: Capai Pertumbuhan 8 Persen Butuh Investasi Rp13.528 Triliun
Hati-hati! Dua Saham Ini Dalam Pengawasan BEI
BTN Raih Predikat Tertinggi Green Building
IHSG Naik 0,82 Persen di Sesi I, GOTO, BRIS, UNVR Top Gainers LQ45
Perkuat Industri Tekstil, Wamenkeu Anggito Serap Aspirasi Pengusaha