Sektor Maritim Bisa Tingkatkan Pendapatan Negara, Ini Rekomendasi Gubernur Jateng
Ganjar Pranowo. dok. KataData.
EmitenNews.com - Sektor maritim bisa meningkatkan pendapatan negara hingga ratusan kali lipat. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyebut hal itu bisa membuat Indonesia menjadi negara dengan ekonomi terkuat di dunia. Itu bisa dicapai, karena Indonesia memiliki potensi untuk maju, dan menjadi besar.
Dalam keterangannya yang dikutip Senin (29/5/2023), Ganjar Pranowo mengaku optimistis hal itu benar-benar terwujud dengan peta jalan yang disusun secara jelas.
"Indonesia itu negara kaya dan diramalkan jadi negara dengan ekonomi terkuat di dunia. Indonesia itu kaya, hanya kita belum menghitung seberapa besar potensi itu. Kalau saya dikasih amanah, saya akan cari orang untuk menghitung itu, lalu kita optimalkan," kata politikus PDI Perjuangan itu.
Ganjar Pranowo menyampaikan hal itu saat menjadi pembicara MNC Forum LXX (70th) bertajuk Globalisasi, Tantangan dan Peluang Bagi Indonesia ke Depan di Jakarta Concert Hall iNews Tower lantai 14. Hadir antara lain pendiri MNC sekaligus Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia Hary Tanoesoedibjo dan 23.000 karyawan MNC, serta para kader dan elit partai Perindo.
Ganjar mencontohkan di antara sumber kekayaan alam yang belum dimanfaatkan dengan baik di Indonesia adalah sektor maritim.
Negara kepulauan yang memiliki luas lautan 3.273.810 kilometer per segi ini masih belum mengoptimalkan sumber daya yang ada di dalamnya.
"Luas laut kita itu enam kali dari Vietnam, tapi hasil laut kita jika dibanding dengan Vietnam baru sepertiganya. Kita masih kalah," ujar Ganjar Pranowo. ***
Related News
Ajak Investor Inggris Investasi di EBT, Menteri Rosan Buka Peluangnya
PKPU Pan Brothers (PBRX) Soal Utang Rp6,25T Diperpanjang 14 Hari
Maya Watono Kini Pimpin InJourney, Ini Profilnya
Pascapemilu, Investor Global Kembali Pindahkan Portofolionya ke AS
Belum Berhenti, Harga Emas Antam Naik Lagi Rp12.000 per Gram
Mobil Baru Mahal,Gaikindo Ungkap Yang Bekas Penjualannya Meningkat