Solusi Investasi, Allianz Indonesia Gandeng AllianzGI Indonesia
Pengurus Allianz Indonesia berfoto bersama usai teken kerja sama pengelolaan investasi nasabah. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Allianz Indonesia meneken kerja sama dengan Allianz Global Investors Asset Management Indonesia (AllianzGI Indonesia). Aliansi tersebut dalam pengelolaan beberapa portofolio investasi Allianz Indonesia. Sinergi dilakukan sebagai bentuk komitmen untuk terus memberikan solusi finansial terpadu, dan meningkatkan layanan bagi nasabah.
Allianz Indonesia yaitu Asuransi Allianz Life Indonesia (Allianz Life), dan Asuransi Allianz Life Syariah Indonesia (AlliSya), menunjuk AllianzGI Indonesia sebagai Manajer Investasi untuk mengelola portofolio investasi tertentu, termasuk portfolio investasi dalam beberapa subdana PAYDI (Produk Asuransi Yang Dikaitkan Dengan Investasi) yang didistribusikan melalui jalur keagenan maupun bancassurance.
Melalui kerja sama itu, Allianz Indonesia dapat memanfaatkan platform investasi global AllianzGI Indonesia, kemampuan riset, dan kerangka manajemen risiko yang dimilikinya, sehingga meningkatkan pengelolaan portofolio investasi Allianz Indonesia. Selain itu, AllianzGI Indonesia juga memiliki wawasan, dan jaringan distribusi produk investasi secara global, dan regional yang dapat meningkatkan pelayanan terhadap nasabah dengan memberikan solusi sesuai kebutuhan.
“Kerja sama ini wujud komitmen kami untuk terus memperkuat solusi finansial disediakan Allianz Indonesia bagi masyarakat. Meliputi proteksi jiwa, kesehatan, umum, syariah hingga produk asuransi dikaitkan dengan investasi (PAYDI). Dengan menggabungkan kekuatan global dan regional, baik oleh Allianz Indonesia dan Allianz Global Investors Indonesia, kami akan bisa meningkatkan kemampuan menyediakan solusi proteksi, dan PAYDI untuk mewujudkan rencana finansial, dan sekaligus melindungi masa depan masyarakat Indonesia,” tutur Alexander Grenz, Country Manager & Direktur Utama Allianz Life Indonesia.
“Kami percaya kolaborasi dengan Allianz Global Investors Indonesia akan membawa banyak manfaat bagi nasabah Allianz Syariah. Dengan dukungan Allianz Global Investors Indonesia, nasabah akan bisa menikmati pengelolaan investasi yang semakin kuat dan tetap amanah. Hal ini juga sejalan dengan penerapan salah satu nilai Maqasid Syariah, yakni Menjaga Harta, sehingga nasabah bisa mendapatkan rasa aman ketika mempersiapkan rencana masa depan keluarga,” jelas Elmie A. Najas, Direktur Utama Allianz Life Syariah Indonesia.
AllianzGI Indonesia telah beroperasi sejak 2022, dan merupakan bagian dari Allianz Global Investors, sebuah manajer aset aktif terkemuka dengan lebih dari 700 profesional investasi di 21 kantor di seluruh dunia dan mengelola aset sebesar EUR580 miliar (data per 30 September 2025).
Allianz Global Investors memiliki semangat untuk selalu berkembang, dan senantiasa bersikap proaktif untuk menciptakan dampak melampaui dari sekadar hasil investasi. Fokus Allianz Global Investors adalah untuk melindungi, dan mengembangkan aset nasabah dengan didukung komitmen terhadap keberlanjutan, dan perubahan positif.
“Kami sangat senang dapat bekerja lebih erat dengan Allianz Indonesia, yang menunjukkan komitmen bersama untuk meningkatkan solusi finansial bagi masyarakat Indonesia. Kolaborasi ini menegaskan sinergi kuat antara Allianz Global Investors dan Allianz. Dengan menggabungkan keahlian investasi global kami dengan wawasan lokal Allianz Indonesia, kami akan menghadirkan solusi investasi andal, dan disesuaikan bagi pasar Indonesia. Kami menantikan pertumbuhan dan kesuksesan bersama di masa depan, sekaligus memberikan dampak positif bagi lanskap finansial Indonesia,” ujar Aliyahdin (Adi) Saugi, President Director dan Head of Indonesia AllianzGI Indonesia. (*)
Related News
Sepanjang 2025 PalmCo Serap 3,25 Juta Ton TBS Petani Sawit, Meningkat
Menkeu Purbaya: Faktor Global Bukan Penentu Utama Kinerja Ekonomi RI
Menkeu Tegaskan Kepatuhan Pajak Sebagai Syarat Izin Berlayar
Dalam 5 Tahun, Produksi Baja Nasional Naik 98,5 Persen
Laju Harga Emas Antam Tertahan, Turun Rp1.000 Per Gram
Noel Nyanyi, Tuding Ormas dan Partai Terima Aliran Dana Kasus Izin K3





