Terkikis 36 Persen, Laba Widodo Makmur (WMUU) Kuartal III-2022 Tersisa Rp91,09 Miliar
EmitenNews.com - Widodo Makmur Unggas (WMUU) per 30 September 2022 mentabulasi laba bersih Rp91,09 miliar. Susut 36 persen dari periode sama tahun lalu Rp144,09 miliar. Laba per saham dasar Rp7,04 turun dari Rp11,13.
Penjualan bersih Rp2,04 triliun, turun tipis dari edisi sama tahun lalu Rp2,19 triliun. Beban pokok penjualan Rp1,80 triliun, susut tipis dari episode sama tahun lalu Rp1,88 triliun. Laba kotor terakumulasi Rp244,07 miliar, menukik 19 persen dari posisi sama tahun lalu di kisaran Rp302,79 miliar.
Keuntungan atas perubahan nilai wajar aset biologis nihil dari minus Rp828,08 juta. Beban umum dan administrasi Rp69,68 miliar, membaik dari Rp80,26 miliar. Pendapatan operasi lain turun menjadi Rp7,30 miliar dari Rp8,62 miliar. Beban operasi lain Rp13,23 miliar, turun dari Rp15,18 miliar.
Laba usaha terkikis 21 persen dari episode sama tahun lalu Rp215,14 miliar. Penghasilan keuangan Rp107 juta, turun dari Rp1,12 miliar. Beban keuangan Rp51,64 miliar, bengkak 68 persen dari posisi sama tahun lalu Rp30,66 miliar. Laba sebelum pajak penghasilan Rp116,91 miliar, terpangkas 37 persen dari fase sama tahun lalu Rp185,60 miliar.
Total ekuitas Rp1,29 triliun, menanjak dari edisi akhir tahun lalu Rp1,22 triliun. Jumlah liabilitas Rp1,38 triliun, menanjak dari periode akhir 2021 sebesar Rp1,08 triliun. Total aset Rp2,68 triliun, melesat dari posisi akhir 2021 sebesar Rp2,31 triliun. (*)
Related News
Bergerak Liar, BEI Akhirnya Gembok Saham KARW
Petinggi Emiten TP Rachmat (DRMA) Tampung Lagi Rp1.065 per Lembar
Bos PPRI Lego Saham Lagi, Kali Ini 30 Juta Lembar Harga Atas
Grup Lippo (SILO) Obral Saham ke Karyawan Harga Bawah, Ini Tujuannya
MEDC Siap Lunasi Obligasi Rp476,3 M, Telisik Sumber Dananya
Pendapatan Oke, Laba NCKL Kuartal III 2024 Tembus Rp4,83 Triliun