EmitenNews.com - Menutup tahun 2024, PT Homeco Victoria Makmur Tbk (LIVE) meraih pendapatan Rp261,84 miliar. Pendapatan hingga periode 31 Desember 2024 itu, ada penurunan dari pendapatan Rp269,07 miliar dalam periode yang sama tahun sebelumnya.

Mengutip laporan keuangan perseroan Rabu (9/4/2025), diketahui beban pokok penjualan turun menjadi Rp129,19 miliar dari Rp163,10 miliar dan laba kotor naik menjadi Rp132,65 miliar dari laba kotor Rp105,96 miliar.

Untuk beban usaha meningkat jadi Rp85,74 miliar dari Rp59,48 miliar dan laba usaha naik tipis menjadi Rp46,90 miliar dari laba usaha Rp46,48 miliar tahun sebelumnya.

Kemudian, laba sebelum pajak turun menjadi Rp35,42 miliar dari laba sebelum pajak Rp40,24 miliar. Laba bersih yang diatribusikan ke pemilik entitas induk turun menjadi Rp27,02 miliar dari laba bersih yang diatribusikan ke pemilik entitas induk Rp31,94 miliar.

Sementara itu, jumlah liabilitas naik menjadi Rp203,52 miliar hingga periode 31 Desember 2024 dari jumlah liabilitas Rp167,74 miliar hingga periode 31 Desember 2023. 

Diketahui jumlah aset naik menjadi Rp533,06 miliar hingga periode 31 Desember 2024 dari jumlah aset Rp351,98 miliar hingga periode 31 Desember 2023. ***