Unilink Ventures Borong 6,35 Juta Lembar, Saham SNLK Terkoreksi 11,26% Dalam Sepekan

EmitenNews.com - Unilink Ventures Inc memborong saham PT Sunter Lakeside Hotel Tbk (SNLK) senilai Rp11.906.250.000 atau Rp11,90 miliar. Itu setelah Paraga memboyong 6.350.000 alias 6,35 juta lembar dengan harga pelaksanaan Rp1.875 per saham.
”Transaksi borong saham dilakukan pada Senin, 15 Desember 2021 dengan tujuan investasi berstatus kepemilikan langsung,” tutur Lenny Triana, Sekretaris Perusahaan Sunter Lakeside Hotel, seperti dilansir Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat (17/12).
Menyusul transaksi itu, Unilink Ventures Inc kini menguasai saham Sunter Lakeside Hotel menjadi 141.350.000 saham setara 31,41 persen. Bertambah 1,41 persen dari sebelumnya 135.000.000 lembar setera 30 persen.
Selama pekan lalu atau 5 hari bursa kemarin, saham SNLK berada di tren koreksi dimana pada perdagangan Senin masih di tutup pada 1.190 per saham dan pada penutupan perdagangan Jumat lalu di tutup pada harga 1.659 atau turun 11,26 persen setara 215 poin.
Related News

Balas Indonesia dengan Tarif Impor 32 Persen, Ini Alasan Trump

Hadapi Aksi Trump, Ekonom Ini Sarankan RI Evaluasi Kebijakan Dagang

Program JETP Jalan Terus, Sudah Masuk Rp18,15T Untuk 54 Proyek

Usai Semua Saham BUMN Masuk Danantara, Ini Harapan Sang CEO

Jaga Keandalan, Aplikasi Coretax DJP Sempat Alami Waktu Henti

Bermula dari KKV, Kini Gerai OH!SOME Sukses Memancing Pembeli