Winner Nusantara Jaya (WINR) Catat Laba Semester I Melonjak 2300 Persen
EmitenNews.com— PT Winner Nusantara Jaya Tbk (WINR) membukukan laba bersih sebesar Rp96,563 miliar pada tahun 2021, atau melonjak 2300 persen dibandingkan tahun 2020 yang hanya tercatat sebesar Rp4,539 miliar.
Data tersebut tersaji dalam laporan keuangan tahun 2021 telah audit emiten properti itu yang diunggah pada laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat (12/8/2022).
Padahal, pendapatan hanya naik 39,3 persen menjadi Rp37,274 miliar yang ditopang peningkatan penjualan rumah hunian sebesar 180,3 persen menjadi Rp30,062 miliar.
Tapi, pendapatan jasa penjualan rumah anjlok 55 persen dan tersisa Rp7,212 miliar.
Walau beban pokok pendapatan membengkak 58,2 persen menjadi Rp21,271 miliar, tapi laba kotor tetap tumbuh 23,07 persen menjadi Rp16,002 miliar.
Menariknya, perseroan membukukan keuntungan selisih nilai wajar sebesar Rp102,72 miliar, sedangkan tahun 2020, nihil.
Sementara itu, modal ditempatkan dan disetor terbang 74.604 persen menjadi Rp74,704 miliar.
Ditambah perseroan mencatatkan saldo laba sebesar Rp89,149 miliar, sehingga aset melonjak 216,8 persen menjadi Rp263,72 miliar.
Patut diperhatikan, arus kas bersih digunakan untuk aktivitas operasi mencapai Rp77,911 miliar. Salah satu pos penyebabnya, pembayaran kepada pemasok tercatat sebesar Rp51,811 miliar.
Related News
IHSG Akhir Pekan Ditutup Naik 0,77 Persen, Telisik Detailnya
BKPM: Capai Pertumbuhan 8 Persen Butuh Investasi Rp13.528 Triliun
Hati-hati! Dua Saham Ini Dalam Pengawasan BEI
BTN Raih Predikat Tertinggi Green Building
IHSG Naik 0,82 Persen di Sesi I, GOTO, BRIS, UNVR Top Gainers LQ45
Perkuat Industri Tekstil, Wamenkeu Anggito Serap Aspirasi Pengusaha