EmitenNews.com—PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (ADMF) terus mempercepat digitalisasi dan ekosistem Perusahaan dengan melakukan proses digital atau otomatisasi, juga mengembangkan dan berinovasi dalam bisnis digital.
Hal tersebut dilakukan ADMF untuk mempermudah konsumen dalam proses pembiayaan dan sebagai alternatif dalam mengakuisisi pembiayaan baru. Saat ini perusahaan juga memiliki platform online untuk membiayai kendaraan Mobil dan Motor bekas, yaitu Momobil.id dan Momotor.id.
Selain itu, untuk pengajuan fasilitas dana, ADMF memiliki aplikasi Adiraku, yaitu aplikasi mobile yang memiliki berbagai layanan lengkap seperti digital branch yang dilengkapi dengan fitur-fitur lengkap.
Seperti melihat pembayaran angsuran nasabah, mengajukan kredit, katalog produk, mengecek status dan perkembangan pinjaman, juga berhubungan dengan agen layanan pelanggan.
Selain itu, di aplikasi Adiraku, nasabah dapat diingatkan waktu dalam membayar angsuran dan nasabah dapat membayar angsuran bulanan melalui aplikasi mobile tersebut tanpa harus ke cabang terdekat sehingga nasabah dapat membayar angsuran tepat waktu.
Related News
NRCA Akan Lego 46,5 Juta Saham Treasuri Lewat Ciptadana Sekuritas
Properti Bangkit, Triniti Land (TRIN) Siapkan Langkah Ini di 2025
MR. D.I.Y. (MDIY) Siap Go Public, Perkuat Posisi Pasar Ritel Indonesia
Menara Grup Djarum (TOWR) Pinjam Bank BNP Rp500M, Buat Ini
Status PKPU Diperpanjang, Begini Penjelasan Pan Brothers (PBRX)
Segar Kumala (BUAH) Teken Transaksi Afiliasi, Cek Detailnya