EmitenNews.com - Suge Talesta Guna (STG) mengurangi kepemilikan saham Surya Permata Andalan (NATO). Itu ditunjukkan dengan melepas 102.543.000 helai alias 102,54 juta eksemplar. Aksi senyap tersebut telah dituntaskan pada Kamis, 7 Desember 2023. 


Penuntasan transaksi dibidani sejumlah sekuritas. Broker ikut sibuk melayani transaksi itu antara lain Yuanta Sekuritas Indonesia, Pilarmas Investindo Sekuritas, Korea Investment and Sekuritas Indonesia, Pacific Sekuritas Indonesia, dan Paramita Alfa Sekuritas. 


Menyusul dengan pelaksanaan transaksi itu, timbunan saham STG mulai mencair. Mengerucut menjadi 403,45 juta eksemplar setara dengan porsi kepemilikan 5,04 persen. Mengalami reduksi 1,28 persen dari periode sebelum transaksi dengan donasi 506 juta helai alias 6,32 persen. 


Per 30 November 2023, pemegang saham Surya Andalan meliputi PT Sukses Makmur 853,66 juta saham alias 10,66 persen. NBS Client 573,75 juta helai setara 7,17 persen. Karunia Berkah 2,15 miliar eksemplar atau 26,87 persen. Masyarakat - non warkat - Scripless 4,42 miliar helai atau 55,29 persen. (*)