Anak Usaha Surya Citra Media (SCMA) Teken Perjanjian Kolaborasi Digital
EmitenNews.com - Anak usaha PT. Surya Citra Media Tbk. (SCMA) yaitu PT Vidio Dot Com (Vidio) dan Liputan Enam Dot Com (liputan enam) telah menandatangani perjanjian kolaborasi Digital pada tanggal 28 September 2021.
"Transaksi Kolaborasi Digital ini akan mensinergikan kegiatan usaha antar anak usaha SCMA guna meningkatkan produktivitas, hubungan pelanggan, dan melengkapi perangkat lunak terkini dan upaya pemasaran serta penjualan,"tulis Gilang Iskandar Corporate Secretary SCMA dalam keterangan resminya Rabu, (29/9).
Sebagai informasi, Vidio adalah anak usaha SCMA dengan kepemilikan saham langsung sebesar 99,99% sedangkan Liputan enam 99,99% sahamnya dimiliki langsung oleh PT Kapan Lagi Dot Com Networks (KLN) dan 50% saham KLN dimiliki oleh SCMA.
"Transaksi antara Liputan Enam dengan Vidio berdasarkan Perjanjian Kolaborasi Digital merupakan transaksi Afiliasi sesuai POJK No. 42/2020,"pungkas Gilang.
Related News
BEI Telisik SOFA Terkait Tinggalkan Bisnis Inti
Tempo Scan (TSPC) Cetak Laba Tumbuh Rp1,13T di Q3-2025
8 Emiten Masuk Cum Date Dividen Interim Pekan Depan, Dua Yield Jumbo
Ekspansif! AMAN Operasikan Hotel Four Points by Sheraton Pontianak
META Umumkan Formasi Pengurus Baru
Kompak! Dua Pentolan ENAK Serok 634 Ribu Lembar





