Asing Keluar Rp57 Miliar Saat IHSG Naik 0,84 Persen Pada Penutupan Selasa (7/12)
EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di BEI hingga penutupan perdagangan sore ini, Selasa (7/12)menguat 0,84% atau 55,453 point ke level 6.602,569.
Total volume perdagangan saham di bursa hari ini mencapai 25,84 miliar saham dengan total nilai Rp 14,12 triliun. Sebanyak 271 saham naik, 251 saham turun dan 148 saham stagnan.
Investor melakukan transaksi senilai Rp14,1 triliun. Pada pasar reguler terjadi transaksi senilai Rp12,4 triliun. Pada sisi investor asing, tercatat melakukan aksi beli sebesar Rp3,7 triliun dan aksi jual sebesar Rp3,8 triliun. Sehingga investor asing mencatakan penjualan bersih (net sell) sebesar Rp57,5 miliar.
Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) Rp 96 miliar, PT Sinar Mas Multiartha Tbk (SMMA) Rp 88,3 miliar , PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR) Rp 47,1 miliar, Indonesia (Persero) Tbk (SMGR) Rp 47,1 miliar.Bank Jago (ARTO) senilai Rp27,9 miliar, Indo Tambangraya (ITMG) senilai Rp16 miliar dan Jafpa Compeed (JPFA) senilai Rp14,6 miliar.
Sementara saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 250,4 miliar, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) Rp 49,1 miliar dan PT Cisarua Mountain Dairy Tbk (CMRY) Rp 46,4 miliar.
IDXENERGY -0,20%, IDXBASIC naik 0,79%, IDXINDUST naik 2,42%, IDXCYCLIC naik 1,52%, IDXNONCYC naik 0,19%, IDXHEALTH naik 0,24%, IDXFINANCE naik 1,49%, IDXPROPERT naik 0,96%, IDXTECHNO -0,55%, IDXINFRA -0,08%, dan IDXTRANS naik 2,44%.
Saham-saham yang tergolong top gainer antara lain; DNAR yang naik 68 point atau menguat 24,46% ke level 346. KOPI menguat 22,60% atau bertambah 130 point ke level 705. NICK menguat 20,90% atau naik 115 point ke level 665. CNTX menguat 19,20% atau naik 58 point ke level 360. BGTG yang naik 38 point atau menguat 16,96% ke level 262.
Saham-saham yang tergolong top losser antara lain; KUAS -14 point atau melemah -7,00% ke level 186. HITS melemah -6,97% atau koreksi -30 point ke level 400. BBSS terkoreksi -4 point atau melemah -6,89% ke level 54. MCAS turun -800 point atau melemah -6,88% ke level 10.825. GSMF melemah -28 point atau turun -6,86% ke level 380.
Related News
IPOL Ekspansi Bisnis Manufaktur Film Premium di Pasar Tiongkok
IHSG Ditutup Melonjak 1,65 Persen, Cek 3 Saham Top Gainers LQ45
Pedagang Ritel MR.DIY Gelar Book Building Rp1.650-1.870 per lembar
Hati-hati! 5 Saham Dalam Pengawasan BEI
Tiga Saham Ini Masuk Papan FCA, Telisik Penyebabnya
IHSG Naik 1,50 Persen di Sesi I, Dua Saham Bank BUMN Top Gainers LQ45