EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di BEI hingga akhir perdagangan saham Senin (13/12) ditutup menguat 9 poin atau 0,15% di level 6.662,87.

 

Sebanyak 300 saham mengalami kenaikan harga sedangkan 283 saham mengalami penurunan harga 189 saham tak mengalami perubahan harga dengan nilai transaksi Rp12,1 triliun.

 

Investor asing mencatatkan penjualan bersih alias net sell Rp Foreign Nett Sell Rp659.23 miliar di seluruh pasar. Dari total tersebut, sebesar Rp 536,69 miliar net sell terjadi di pasar reguler.

 

Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah  PT United Tractors Tbk (UNTR) Rp 73,1 miliar, PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) Rp62,5 miliar,  Semen Indonesia (SMGR) senilai Rp59 miliar. PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp55 miliar, Bank Mandiri (BMRI) senilai Rp45,1 miliar, Adaro Energy (ADRO) senilai Rp41 miliar, Astra International (ASII) senilai Rp32,4 miliar dan Bank Jago (ARTO) senilai Rp31,8 miliar

 

Saham-saham yang yang mengalami kenaikan harga diantaranya BRAM sebesar Rp1.950 menjadi Rp12.725 per lembar dan SMMA sebesar Rp1.700 menjadi Rp13.000 per lembar serta ABDA sebesar Rp1.150 menjadi Rp7.350 per lembar.

 

Saham-saham yang mengalami penurunan harga diantaranya DCII sebesar Rp1.750 menjadi Rp40.500 per lembar dan EDGE sebesar Rp1.100 menjadi Rp23.050 per lembar serta UNTR sebesar Rp975 menjadi Rp22.025 per lembar.

 

Saham-saham yang teraktif diperdagangkan diantaranya AYLS sebanyak 51.457 kali senilai Rp136,5 miliar kemudian BGTG sebanyak 45.845 kali senilai Rp328,1 miliar dan FREN sebanyak 45.273 kali senilai Rp213, 8 miliar.