Asuransi Central Asia Siap Injeksi Modal AHAP Rp60,9 Miliar Via Aksi Korporasi ini
EmitenNews.com - PT Asuransi Central Asia pada tanggal tanggal 18 Mei 2022 menyatakan akan menyerap 1.218.094.955 HMETD (Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu) atau mewakili 62,15 persen dengan nilai nominal sebesar Rp60.904.747.733 dari seluruh saham yang dikeluarkan dalam PT Asuransi Harta Aman Pratama Tbk (AHAP).
Namun mengacu pada prospektus Penambahan Modal Dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMHMETD) atau right issue emiten asuransi itu pada laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa(24/5/2022) pemegang saham pengendali AHAP itu hanya menyetor dana tunai senilai Rp35,9 miliar.
Sedangkan sisanya, senilai Rp25 miliar dilaksanakan melalui konversi seluruh Pinjaman Subordinasi sebesar Rp25 miliar.
Perseroan berharap OJK menerbitkan pernyataan efektif aksi korporasi pada 6 Juni 2022.
Jika ada pemodal lainnya ingin menyerap HMETD, wajib memastikan masuk dalam Daftar Pemegang Saham (DPS) penutupan perdagangan tanggal 16 Juni 2022. Pemodal yang masuk DPS itu akan mendapat HMETD dengan rasio 3 saham lama mendapat 2 HMETD.
Selanjutnya 1 HMETD itu dapat ditebus menjadi 1 saham biasa dengan harga pelaksanaan Rp50 per saham mulai 22-28 Juni 2022.
Dana hasil right issue ini akan digunakan untuk modal kerja, sehingga meningkatkan kinerja yang akan ditempatkan pada instrumen investasi.
Related News
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M
SGER Amankan Lagi Kontrak Pasok Batu Bara ke Vietnam Rp705M
Tempo Scan (TSPC) Bagikan Dividen Interim Rp112,7M, Telisik Jadwalnya
Emiten Prajogo (PTRO) Gelar Stock Split 1:10 Saham Bulan Depan