EmitenNews.com - PT Estika Tata Tiara Tbk (BEEF) berencana melakukan pembagian saham bonus. Untuk merealisir aksi korporasi di pasar modal itu, Perseroan akan meminta restu kepada pemegang saham perseroan melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 16 Mei 2025.

Dalam keterangan yang dikutip Rabu (9/4/2025), manajemen BEEF melalui prospektus ringkas menyebutkan saham bonus dari kapitalisasi Tambahan Modal Disetor (agio saham) itu akan dibagikan dengan rasio setiap kepemilikan 100 (seratus) saham oleh pemegang saham yang tercatat pada Daftar Pemegang Saham Perseroan pada tanggal 26 Mei 2025 (recording date).

Mereka yang masuk daftar itu, akan memperoleh sebanyak 14 Saham Bonus yang merupakan Saham Seri B baru Perseroan yang akan dikeluarkan dari portepel dengan nilai nominal Rp68 per helai.

Manajemen menulis, pembagian saham bonus ini dilakukan dalam rangka memberikan penghargaan kepada para pemegang saham Perseroan yang telah mendukung pengembangan Perseroan. Dengan dukungan itu, pada periode 31 Desember 2024 perseroan telah membukukan pendapatan dan laba yang secara bertahap dapat menurunkan saldo laba negatif dalam pembukuan Perseroan.

Perseroan akan meminta restu kepada pemegang saham perseroan melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang akan dilaksanakan pada tanggal 16 Mei 2025.

Dengan demikian, diharapkan Tanggal Daftar Pemegang Saham Perseroan yang berhak atas Saham Bonus pada 26 Mei 2025. Dengan begitu akhir periode perdagangan dengan hak atas saham bonus (Cum Bonus) dan Ex Bonus di Pasar Reguler dan Negosiasi akan dilakukan pada tanggal 22 dan 23 Mei 2025. 

Sementara itu Cum dan Ex Bonus di Pasar Tunai sedianya akan dilakukan pada tanggal 26 Mei 2025 dan 2 Juni 2025. ***