Bahana Sekuritas: IHSG Bergerak di 7000-7260, SMDR, PTPP dan SIDO Rekomendasi Buy
EmitenNews.com—Bursa AS, bursa saham Wallstreet ditutup kompak menguat diatas 1% pada Jumat (12/8) waktu setempat, setelah data-data Ekonomi AS seperti Data Tenaga Kerja, Indeks Harga Konsumen, dan Indeks Harga Produsen menunjukkan trend positif kearah pemulihan ekonomi. Selain itu Yield UST 10 Year turun dibawah level 2.9% membuat pelaku pasar meyakini The Fed tidak akan seagresif sebelumnya dalam hal kenaikkan Fed Rate. Indeks Dow Jones Industrial Average (DJI) (+1.27%), S&P 500 (+1.73%) dan Nasdaq (+2.09%).
Indeks Eropa, bursa saham Eropa ditutup mayoritas menguat pada Jumat (12/8) waktu setempat, dimana rilis data GDP Inggris (QoQ) (Q2) yang negatif sebesar –0,1% namun masih diatas konsensus pasar sebesar –0.2%. Selain itu data Inflasi AS yang menunjukkan perbaikan mengindikasikan bahwa The Fed tidak akan agresif menaikkan suku bunga di bulan depan. Indeks DAX (+0.74%), FTSE 100 (+0.47%), dan CAC 40 (+0.14%).
Bursa Asia, bursa saham Asia ditutup variatif pada perdagangan Jumat (12/8), setelah terjadinya Lockdown di Provinsi Zhejiang China akibat lonjakan kasus baru Covid 19. Indeks NIKKEI (+2.62%), Hang Seng (+0.46%), Shanghai (-0.15%) dan KOSPI (+0.16%).
Komoditas, harga minyak melemah pada perdagangan Jumat (12/8), setelah terjadinya gangguan pasokkan di Teluk Meksiko. Selain itu masih melemahnya permintaan dunia turut menjadi sentimen negatif. Harga minyak Brent USD 98.01/barrels (-1.6%), WTI USD 91.88/barrels (-2.61%).
Indeks Harga Saham Gabungan pada perdagangan Jumat (12/08) ditutup melemah 31 poin pada level 7129 (-0.43%). Sektor yang menjadi pemberat IHSG IDXTECHNO (-2.09%). Secara Teknikal IHSG diperkirakan akan bergerak dalam range 7000-7260.
SMDR (BUY) Penutupan Jumat pada level 2690 (-0.4%) Terbentuk Doji berpotensi terjadinya Rebound dengan Target Price 3150 Area beli terbaik pada range 2600-2700
Stoploss jika Closing di bawah Level 2550
PTPP (BUY) Penutupan Jumat pada level 985 (+3.1%) Dalam fase Riding dengan target penguatan menuju 1030 Area beli terbaik pada range 975-985 Stoploss jika Closing di bawah level 970
SIDO (BUY) Penutupan Jumat pada level 770 (+0.7%) Terbentuk Inverted Hammer berpotensi terjadinya penguatan menuju Target Price 890 Area beli terbaik pada range 740-765 Stoploss jika Closing di bawah 730.
Related News
IHSG Akhir Pekan Ditutup Naik 0,77 Persen, Telisik Detailnya
BKPM: Capai Pertumbuhan 8 Persen Butuh Investasi Rp13.528 Triliun
Hati-hati! Dua Saham Ini Dalam Pengawasan BEI
BTN Raih Predikat Tertinggi Green Building
IHSG Naik 0,82 Persen di Sesi I, GOTO, BRIS, UNVR Top Gainers LQ45
Perkuat Industri Tekstil, Wamenkeu Anggito Serap Aspirasi Pengusaha