Bank Permata (BNLI) Sebut Tak Lagi Pemegang Pengendali di Honest Financial Technologies
EmitenNews.com - PT Bank Permata Tbk (BNLI) menyampaikan bahwa pihaknya bukan lagi sebagai pemegang saham pengendali (PSP) PT Honest Financial Technologies (sebelumnya PT Sahabat Finansial Keluarga).
Corporate Secretary BNLI, Katharine Grace menuturkan bahwa berdasarkan Nota Kesepahaman antara Perseroan dengan Honest Financial Technologies International Private Limited ("Honest") yang ditandatangani pada tanggal 20 April 2022, kedua belah mengkonfirmasi bahwa Honest adalah pemegang saham pengendali PT Honest Financial Technologies (sebelumnya bernama PT Sahabat Finansial Keluarga).
Sebagaimana dimaksud ketentuan yang berlaku di Indonesia dan dengan demikian, Perseroan bukan lagi menjadi pemegang saham pengendali PT Honest Financial Technologies (sebelumnya bernama PT Sahabat Finansial Keluarga).
"Tidak ada dampak kejadian yang bersifat material terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha Perseroan,"tegasnya.
Related News
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M
SGER Amankan Lagi Kontrak Pasok Batu Bara ke Vietnam Rp705M