Bayar Kredit, Mantan CEO Goto Group Buang 100 Juta Saham GOTO Rp86 per Lembar
EmitenNews.com - Mantan CEO PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO), Andre Soelistyo, telah menjual 100 juta saham GOTO dengan total nilai Rp8,6 miliar. Andre, yang memimpin GOTO saat mencatatkan diri di Bursa Efek Indonesia, memutuskan untuk menjual saham GOTO dengan harga Rp86, jauh di bawah harga penawaran perdana (IPO) sebesar Rp338.
Informasi tersebut diungkapkan dalam keterbukaan informasi GOTO di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Rabu (27/12/2023). "Jumlah saham yang dijual adalah 100.000.000 saham Seri A yang dimiliki secara langsung dan tidak langsung atau setara dengan 0,01 persen," demikian bunyi pengumuman tersebut.
Detail transaksi penjualan menunjukkan bahwa Andre melakukan transaksi pada 22 Desember 2023, yaitu hari terakhir sebelum libur panjang Natal 2023. Tujuan dari penjualan saham ini adalah untuk pembayaran fasilitas kredit.
Setelah transaksi penjualan, Andre masih memegang 9,88 miliar saham GOTO, terdiri dari 3,15 miliar saham seri A dan 6,73 miliar saham seri B. Jumlah kepemilikan saham Andre setara dengan 0,82 persen dari total saham GOTO.
Sebelumnya, Andre Soelistyo telah menyatakan niatnya untuk menjual sebagian saham GOTO yang dimilikinya, dengan rencana menjual 998,15 juta saham Seri A GOTO atau setara dengan 10 persen dari total kepemilikan sahamnya di GOTO.
Tidak hanya Andre, Co-Founder Tokopedia dan Komisaris GOTO, William Tanuwijaya, juga melakukan penjualan saham GOTO. William telah beberapa kali menjual saham GOTO dengan total nilai Rp96,32 miliar sejak awal tahun.
Transaksi penjualan saham GOTO oleh William dilakukan pada periode 14-18 Desember 2023, dengan harga rata-rata penjualan sebesar Rp91,71 untuk 764.600.000 saham GOTO. Dengan akumulasi, William Tanuwijaya berhasil mengumpulkan dana hasil penjualan sebesar Rp70,12 miliar. Tujuan dari transaksi penjualan saham ini adalah untuk pembayaran fasilitas kredit, dengan status kepemilikan langsung sebelumnya.
Dengan penjualan tersebut, total kepemilikan saham GOTO oleh William Tanuwijaya menyusut menjadi 19.884.858.973 saham atau setara dengan 1,66 persen dari modal yang ditempatkan dan disetor penuh GoTo Gojek Tokopedia. Sebelum penjualan, total kepemilikan William, termasuk Seri A dan Seri B, mencapai 20.649.458.973 saham atau setara dengan 1,72 persen. (*)
Related News
RUPSLB Mitra Tirta Buwana (SOUL) Pertahankan Dirut Ardianto Wibowo
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M