EmitenNews.com - Kinerja apik bank BNI (BBNI) bikin bangga Erick Thohir. Oleh karena itu, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu, mendorong BNI terus meningkatkan fokus dalam ekspansi bisnis internasional.


”BNI diharapkan menjadi katalisator pemulihan ekonomi nasional baik masa pandemi maupun pascapandemi. Kami tetap berharap BNI menjadi BUMN sehat, dikelola dengan bersih, dan transparan sebagai dasar good corporate governance,” tutur Erick, Minggu (30/1).


Erick menyebut BNI berhasil menciptakan ekosistem pertumbuhan antara UMKM dan diaspora, seperti di United Arab Emirates (UAE). Ke depan dapat menjadi model andalan dapat diduplikasi pada banyak wilayah operasional global BNI. ”Kami lihat di UAE, BNI sukses mengolaborasi diaspora dan UMKM. Itu upaya terus menciptakan lapangan kerja bagi seluruh masyarakat Indonesia di luar negeri. Tentu ini juga menjadi salah satu langkah guna mendukung ekspansi kinerja ekonomi,” imbuhnya.


Erick berpendapat BNI memiliki potensi untuk mengoptimalkan momentum Presidensi G20 Indonesia 2022. BNI akan menjadi jembatan untuk merealisasikan berbagai proyek ekonomi berkelanjutan baru. Momentum G20 juga dapat dimanfaatkan BNI untuk melakukan showcasing layanan global.


”Semoga dengan kondisi ekonomi makro yang lebih baik serta kinerja 2021 yang positif ini dapat menjadi modal BNI dalam menjawab semua ekspektasi pemangku kepentingan. BNI juga harus melakukan transformasi, dan inovasi guna meningkatkan kapabilitas dalam kinerjanya. Tentu juga dalam core value AKHLAK,” imbuhnya.


Pada kesempatan sama Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengapresiasi kinerja manajemen BNI mampu menutup kinerja 2021 dengan peningkatan kredit, dan penghimpunan dana pihak ketiga sangat positif. Kinerja BNI itu, menunjukkan kemampuan menjaga kepercayaan pemerintah dengan tata kelola sangat baik dalam operasional. 


Usaha efisiensi juga dilakukan dengan baik, dan hati-hati sehingga meningkatkan daya saing BNI dalam mendukung pemulihan ekonomi lebih cepat. ”Hasil impressive itu hasil kerja keras insan BNI. Ini patut mendapat tepuk tangan. Itu hasil dari fokus, dan upaya manajemen,” sanjung Sri Mulyani. (*)