Biovision, Vitamin Mata Produk Indofarma (INAF) Sabet Penghargaan Top Brand Award 2022
EmitenNews.com – Biovision kembali menerima Top Brand Award (TBA) 2022 sebagai merek pilihan konsumen Indonesia kategori Vitamin khusus untuk Mata, setelah sebelumnya pernah mendapatkan penghargaan serupa pada tahun 2018 – 2021.
Top Brand Award (TBA) telah memasuki tahun ke-16 untuk memberikan penghargaan kepada 800 merek di Indonesia yang telah berhasil meraih parameter Merek Top, yakni Top of mind, Top of market share dan Top of commitment share. Penghargaan ini menjadi salah satu pencapaian untuk brand Bio Vision yang merupakan produk dari PT Indofarma Tbk (INAF).
Biovision mengandung ekstrak Bilberry, beta-caroten, vitamin C dan vitamin B2 yang mampu menutrisi mata. Kandungan ekstrak bilberry berperan sebagai antioksidan yang mampu mencegah dan mengurangi kerusakan mata akibat radikal bebas serta mata lelah. Biovision dapat dikonsumsi dari usia 12 sampai 45 tahun dengan dosis satu kapsul per hari. Biovision tersedia dalam kemasan kotak 30 dan kotak 100.
Kedepannya, Biovision akan hadir dalam 3 varian produk yang bisa dipilih untuk mendukung aktifitas sehari-hari yakni Biovision Active, Biovision Gold dan Biovision Kids.
Ketiga varian Biovision ini sama-sama mengandung Billbery extract yang mampu menjaga kesehatan mata dan meningkatkan fungsi penglihatan. Pada varian Biovision Gold dilengkapi dengan kandungan yang lebih lengkap dari Biovision Active yaitu Bilberry extract, Tagetes erecta flos extract (Lutein dan Astaxanthin), Betacaroten 10%, Vitamin A dan Vitamin B2. Varian Biovision kids mengandung Tagetes erecta flos extract (Lutein dan Astaxanthin), dan Betacaroten. Varian produk Biovision akan diluncurkan pada awal tahun 2023 dan bisa didapatkan di apotik di seluruh Indonesia.
Usai menerima penghargaan pada tanggal 20 Oktober 2022, Direktur Utama PT Indofarma Tbk, Arief Pramuhanto, yang diwakili oleh Direktur Sales & Marketing, Kamelia Faisal, MARS mengatakan “Biovision merupakan produk pelopor vitamin mata di Indonesia. Penghargaan Top Brand Award yang kembali diraih tahun 2022 membuktikan bahwa Biovision tetap menjadi pilihan masyarakat untuk kategori vitamin mata. Penghargaan ini akan terus menjadi motivasi bagi kami untuk selalu memberikan yang terbaik untuk kesehatan mata masyarakat Indonesia"
Related News
Potensi Aset Rp990 Triliun, Asbanda Siap Dukung Pembiayaan PSN
Ajak Investor Inggris Investasi di EBT, Menteri Rosan Buka Peluangnya
PKPU Pan Brothers (PBRX) Soal Utang Rp6,25T Diperpanjang 14 Hari
Maya Watono Kini Pimpin InJourney, Ini Profilnya
Pascapemilu, Investor Global Kembali Pindahkan Portofolionya ke AS
Belum Berhenti, Harga Emas Antam Naik Lagi Rp12.000 per Gram