EmitenNews.com - PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) telah menandatangani akta jual beli dengan PT Smart Telecom (Smartel), entitas anak PT Smartfren Telecom Tbk (FREN) pada tanggal 27 Desember 2023.
Sekretaris Perusahaan BSDE, Ricardo Arif Dharmawan dalam keterangan resmi Jumat (29/12) menuturkan bahwa perseroan berencana membeli aset berupa tanah kosong seluas kurang lebih 2.134 meter persegi milik Smartel yang terletak di Jl. Pahlawan Seribu, CBD BSD Lot 12A, Lengkong Gudang, Serpong Utara, Tangerang Selatan, Banten.
"Nilai transaksi dari jual beli aset ini sekitar Rp16,43 miliar. Sumber dananya berasal dari kas internal," katanya.
Ia menegaskan, transaksi ini berdampak positif untuk kegiatan usaha perseroan dan tidak akan memberikan dampak negatif terhadap kondisi operasional, hukum, keuangan atau kelangsungan usaha perseroan.
Related News
Sosialisasi KPP, Bank Mandiri (BMRI) Akselerasi Program 3 Juta Rumah
STAR Ganti Pengendali, Saham Dicaplok 32,19% Senilai Rp136M
Mandom (TCID) Buka Fakta Baru Terkait Akuisisi
Suspensi Dibuka! Masuk FCA, Dua Saham Langsung Ngebut
EXCL Jadwalkan Dividen Interim Tambahan Rp2,89T, Yield Capai 5,82%
Komisaris Telkom (TLKM) Yohanes Surya Tiba-tiba Mundur!





