Buang 298,59 Juta Saham Sumber Energi (ITMA), Trust Energy Kantongi Rp1,03 Triliun

EmitenNews.com - Trust Energy Resources Pte Ltd membuang seluruh saham di Sumber Energi Andalan (ITMA). Itu dengan mendivestasi 298.598.000 helai alias 298,59 juta lembar. Transaksi telah dituntaskan pada 5 Februari 2024.
Penjualan saham sebanyak itu terjadi dengan harga pelaksanaan Rp3.465 per lembar. Dengan skema harga tersebut, Trust Energy membungkus dana taktis sekitar Rp1,03 triliun. Sebagai konsekuensi, saham Estika Tiara dalam keranjang investasi Trust Energy tidak tersisa.
Tepatnya, koleksi saham Trust Energy menjadi nihil. Padahal, sebelum transaksi tersebut, Trust Energy mengempit saham perseroan sebanyak 298,59 juta eksemplar. Tabungan saham sebanyak itu, selevel dengan 29,89 persen.
Per 31 Januari 2024, pemegang saham Sumber Energi Andalan meliputi Trust Energy 298,59 juta helai alias 29,89 persen. Astrindo 418,56 juta helai atau 41,9 persen. Masyarakat - non warkat - Scripless 276,12 juta lembar alias 27,64 persen. (*)
Related News

Aksi Korporasi, Plaza Indonesia (PLIN) akan Bagikan Dividen Rp339,4M

18 Juni, Total Bangun Persada (TOTL) akan Bagikan Dividen Rp255,7M

Pefindo Ungkap Peringkat Indosat (ISAT), Begini Dampak Naik dan Turun

PAM Mineral (NICL) Umumkan Aksi Korporasi Baru Tahun Ini

Bos NICL Ungkap Kenaikan Saham Hingga Kena Suspensi

CBDK Milik Aguan- Grup Salim Jadwalkan Pencairan Sisa Dividen Rp28,3M