EmitenNews.com - Indeks saham di Asia pagi ini Selasa (26/10) dibuka naik mengikuti pergerakan indeks saham utama di Wall Street.


Semalam DJIA dan S&P 500 mencatatkan rekor penutupan tertinggi, didorong oleh musim laporan keuangan (earnings season) di AS yang relatif solid. Analis memprediksi laba perusahaan dalam indeks S&P 500 tumbuh 34.8% (Y/Y) di 3Q21.


"NASDAQ juga ditutup naik terdorong oleh saham Tesla yang mencatatkan kenaikan selama 4 hari beruntun, sehingga untuk pertama kali mendorong kapitalisasi pasarnya menembus USD1 triliun," sebut analis Phillip Sekuritas Indonesia, Dustin Dana Pramitha.


Sentimen positif juga datang dari Presiden Joe Biden yang masih berharap kesepakatan atas rencana belanjanya akan tercapai sebelum menghadiri pertemuan puncak iklim di Skotlandia. Politisi di Partai Demokrat diberitakan semakin dekat mencapai kesepakatan yang membuka jalan bagi House of Representatives (DPR) AS untuk meloloskan RUU Belanja Infrastruktur senilai USD550 miliar minggu ini.


Di pasar obligasi, imbal hasil (yield) surat utang Pemerintah AS (US Treasury Notes) bertenor 10 tahun turun hampir 2 bps menjadi 1.64%. Ini setelah Menteri Keuangan AS Janet Yellen mengatakan pihaknya berharap tingkat inflasi akan kembali ke level yang bisa di terima, 2%, pada pertengahan Semester II 2022. Minggu lalu, imbal hasil US Treasury bertenor 10 tahun sempat menyentuh 1.70%, tertinggi sejak pertengahan bulan Mei.


Harga kontrak berjangka (futures) emas naik sekitar 1% dan bertahan di atas USD1,800 per ons seiring dengan penurunan yield US Treasury. Harga emas juga terdongkrak oleh semakin intensifnya perdebatan mengenai inflasi menjelang pertemuan kebijakan bank sentral besar (ECB dan BOJ) minggu ini serta pertemuan kebijakan bank sentral AS (Federal Reserve) awal bulan depan.


Untuk perdagangan hari ini Phillip Sekuritas memprediksi IHSG bergerak bullish di rentang 6.605-6.657.Adapun data teknikal saham-saham yang direkomendasikan sebagai berikut.


KRAS
Short Term Trend : Bearish
Medium Term Trend : Bullish
Trade Buy : 540
Target Price 1 : 560
Target Price 2 : 565
Stop Loss : 525


KAEF
Short Term Trend : Bearish
Medium Term Trend : Sideways
Trade Buy : 2,440
Target Price 1 : 2,550
Target Price 2 : 2,600
Stop Loss : 2,380


GOOD
Short Term Trend : Bullish
Medium Term Trend : Bullish
Trade Buy : 500
Target Price 1 : 515
Target Price 2 : 540
Stop Loss : 484.(fj)