Buruan! Emiten Menara Grup Djarum Cum Date Dividen Interim Hari Ini
Salah satu menara telekomunikasi milik TOWR
EmitenNews.com - Awal tahun 2025 emiten grup Djarum memasuki masa cum date pembagian dividen interim pada hari ini Senin (6/1).
Cum date, yakni tanggal terakhir bagi investor yang ingin membeli saham tertentu dan ingin mencatatkan diri sebagai pemegang hak untuk mendapatkan dividen dari emiten tersebut.
PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) membagikan dividen interim untuk periode tahun buku 2024 dengan total Rp300.220.400.076.
Pembagian dividen interim sesuai dengan keputusan Direksi yang telah disetujui Dewan Komisaris pada tanggal 23 Desember 2024 sebesar Rp6 per lembar saham.
Pada perdagangan hari ini Senin (6/1) saham TOWR turun Rp20 atau melemah 3 % menjadi Rp700 per lembar saham.
Adapun jadwal pembagian dividen interim sebagai berikut;
- Cum Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi pada 6 Januari 2025.
- Ex Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi pada 7 Januari 2025.
- Ex Dividen di Pasar Tunai pada 09 Januari 2025.
- Daftar Pemegang Saham (DPS) yang berhak atas dividen tunai pada 8 Januari 2025.
- Pembayaran Dividen pada 22 Januari 2025.
Data Keuangan per 30 September 2024 yang mendasari pembagian Dividen adalah sebagai berikut:
Laba Bersih yang didapat diatribusikan kepada entitas induk Rp2.447.237.000.000.
Saldo Laba Ditahan yang Tidak Dibatasi Penggunaannya Rp18.233.394.000.000.
Total Ekuitas Rp 18.266.342.000.000.
Related News
OJK Tetapkan Saham Bangun Kosambi Sukses Sebagai Efek Syariah
Emiten Hary Tanoe (IATA) Ungkap Right Issue Tak Ada Pembeli Siaga
Emiten Grup Bakrie (DEWA) Batalkan Rencana Hapus Defisit, Kenapa?
Emiten Hotel Bintang 3 Sisakan Dana IPO Rp793 Juta di Bank Mandiri
Ada Transaksi Jual-Beli 154,7 Juta Saham Emiten Milik Taipan 9 Naga
BTN Sebut Rampungkan Pembelian Dua Properti Milik IFG Rp15,9M