Catat! Arus Mudik Lebaran, One Way Tol Jakarta-Cikampek, Ini Jadwalnya
Ilustrasi Korps Kepolisian Lalu Lintas (Korlantas) Polri akan melakukan rekayasa lalu lintas di sepanjang Tol Jakarta - Cikampek menuju Tol Trans Jawa. Rekayasa lalu lintas sistem one way ini, akan diberlakukan mulai 5 April 2024. dok. Liputan6. Korlantas.
EmitenNews.com - Catat ya. Selama musim mudik lebaran 2024, Korps Kepolisian Lalu Lintas (Korlantas) Polri akan melakukan rekayasa lalu lintas di sepanjang Tol Jakarta - Cikampek menuju Tol Trans Jawa. Rekayasa lalu lintas sistem one way ini, akan diberlakukan mulai 5 April 2024.
Dalam keterangannya yang dikutip Sabtu (16/3/2024), Kepala Bagian Operasi (Kabagops) Korlantas Polri Kombes Pol. Eddy Djunaedi menjelaskan, saat pemberlakuan sistem satu arah pada ruas Tol Cipali kendaraan bermotor dari Tol Cisumdawu yang ke Cikampek atau Jakarta akan keluar di gerbang tol (GT) Cimalaka dan Cisumdawu Jaya.
Korlantas membagikan informasi, rekayasa lalu lintas sistem satu arah (one way) pada arus mudik diterapkan mulai dari KM 72 Tol Cipali sampai Km 414 jalan tol Semarang-Batang.
Sistem satu arah saat arus mudik Lebaran 2024 ini sementara diberlakukan mulai Jumat (5/4/2024) pukul 14.00 WIB sampai Minggu (7/4/2024) pukul 24.00 WIB.
Sistem satu arah 8-9 April diberlakukan mulai pukul 08.00 WIB sampai 24.00 WIB.
Sementara itu, contraflow diterapkan untuk arus mudik Jumat (5/4/2024) dari pukul 14.00 sampai Kamis (11/4/2024) pukul 24.00 WIB.
Sistem contraflow diberlakukan di KM 36 Tol Jakarta Cikampek sampai KM 72 Tol Cipali.
Untuk arus balik juga bakal diterapkan sistem rekayasa lalu lintas satu arah dan contraflow sebagai berikut:
Sistem one way untuk arus balik dijadwalkan mulai Jumat (12/4/2024) dari pukul 14.00 WIB sampai 24.00 WIB dari KM 414 Tol Semarang-Batang sampai dengan KM 72 Cipali.
Sistem one way dilanjutkan pada Minggu (14/4/2024) dari pukul 14.00 WIB sampai Selasa (16/4/2024) pukul 08.00 WIB.
Jadwal contraflow arus balik
Sistem contraflow arus balik diberlakukan di KM 36 Tol Jakarta Cikampek sampai KM 72 Tol Cipali yang berlaku mulai Jumat (12/4) pukul 14.00 waktu setempat sampai Selasa (16/4/2024) pukul 08.00 WIB.
Seperti diketahui Kementerian Perhubungan sudah mengumumkan hasil suvei puncak arus mudik dan arus balik selama lebaran 2024. Puncak arus mudik adalah H-2 atau Senin, 8 April 2024. Saat dimulainya cuti bersama itu, potensi pergerakan 26,6 juta orang (13,7%).
Perkiraan puncak arus balik adalah H+3 yakni Minggu, 14 April 2024 dengan potensi pergerakan 41 juta orang (21,2%).
Potensi pergerakan masyarakat mencapai 71,7% dari jumlah penduduk Indonesia atau sebanyak 193,6 juta orang. Terjadi peningkatan dibanding potensi pergerakan masyarakat pada masa Lebaran 2023 yakni 123,8 juta orang.
Yang penting diperhatikan juga, selama arus mudik Idul Fitri 1445 Hijriah, terutama bagi yang membawa kendaraan pribadi, fisik, dan mental, harus dalam keadaan prima, baik kendaraannya, maupun pengemudinya. Tidak kalah pentingnya, patuhi selalu rambu-rambu lalu lintas, dan aturan yang ada. ***
Related News
Indonesia, Tantangan Pemberantasan Korupsi Butuh Komitmen Pemerintah
Dari CEO Forum Inggris, Presiden Raih Komitmen Investasi USD8,5 Miliar
Menteri LH Ungkap Indonesia Mulai Perdagangan Karbon Awal 2025
Polda Dalami Kasus Kabag Ops Tembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan
Ini Peran PTPP Dalam Percepatan Penyelesaian Jalan Tol Jelang Nataru
Keren Ini! Rencana Menaker, Gelar Bursa Kerja Setiap Pekan