Catat! Taman Safari Bogor Mulai Terapkan Pembayaran Nontunai, Tiket Masuk Juga Wahana
Pengunjung saat recheking booking online di loket masuk Taman Safari Bogor. dok. TSI Bogor.
EmitenNews.com - Catat ya. Uang tunai tak berlaku lagi di Taman Safari Indonesia (TSI) Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. TSI kini menerapkan sistem pembayaran nontunai atau cashless payment system secara menyeluruh, baik pembelian tiket masuk maupun tiket wahana permainan di seluruh areal wisata.
Kepada pers, di Cisarua, Bogor, Kamis (8/2/2024), Manager Financial of Control Taman Safari Bogor Jumartono Kusaputro menjelaskan kebijakan ini dikeluarkan sebagai bentuk transisi ke ara digital untuk memudahkan pelayanan kepada pengunjung.
"Ini kami terapkan di seluruh areal pelayanan, mulai dari loket masuk hingga wisata tunggang satwa dan wahana permainan tertentu," ungkapnya.
Penting pula dicatat, mekanisme pembayaran tiket masuk Taman Safari Bogor atau pun pembayaran tiket fasilitas mulai dari wahana permainan, water park, kereta gantung hingga tunggang satwa kini bisa menggunakan scan barcode, QRIS atau ATM debit.
Jadi, pengunjung tidak perlu lagi memikirkan bawa atau tidak bawa uang tunai. Karena semua fasilitas screen barcode tersedia di seluruh areal pelayanan pembayaran Taman Safari Bogor.
Mekanisme pembayaran tiket masuk Taman Safari Bogor bisa dilakukan dengan cara pemesanan secara online maupun pembelian langsung di loket dekat pintu masuk.
Pembelian tiket secara online bisa dipesan melalui website resmi Taman Safari Bogor. Namun, pemesanan tiket online dilakukan minimal H-1 kunjungan.
"Kami memang berencana menghapus sistem pembayaran tunai untuk memudahkan pelayanan. Kebijakan ini untuk memudahkan pengunjung dan manajemen," kata Manager Financial of Control Taman Safari Bogor Jumartono Kusaputro. ***
Related News
Belum Berhenti, Harga Emas Antam Naik Lagi Rp12.000 per Gram
Mobil Baru Mahal,Gaikindo Ungkap Yang Bekas Penjualannya Meningkat
Distribusi Reksa Dana MONI II Kelas Income 2, Bank DBS Kolaborasi MAMI
IFG Gelar Research Dissemination 2024, Hadirkan Dosen Sejumlah PT
Sampai 19 November Rupiah Melemah 0,84 Persen dari Bulan Sebelumnya
BI Kerahkan Empat Instrumen untuk Jaga Stabilitas Rupiah