CBUT Endapkan Sisa Dana IPO di Tiga Bank BUMN Rp37,17M

Jajaran Direksi dan Komisaris PT Citra Borneo Utama Tbk. (CBUT).
EmitenNews.com - PT Citra Borneo Utama Tbk. (CBUT), emiten yang bergerak di bidang refinery dan perdagangan produk kelapa sawit dan turunannya, melaporkan perkembangan penggunaan dana hasil penawaran umum perdana saham (IPO) per 30 Juni 2025.
Direktur CBUT, Ronny Hertantyo Raharjo dalam keterangan tertulisnya yang terbit pada Jumat (11/7) menyampaikan bahwa perseroan mengantongi dana IPO sebesar Rp431,25 miliar setelah memperoleh pernyataan efektif dari OJK pada 31 Oktober 2022. Setelah dikurangi biaya emisi Rp4,15 miliar, dana bersih yang diterima CBUT sekitar Rp427,09 miliar.
Adapun, hingga akhir Juni 2025, CBUT telah menggunakan dana sebesar:
- Rp193,4 miliar untuk proyek Refinery Extension
- Rp196,4 miliar untuk kebutuhan modal kerja
Total realisasi mencapai Rp389,9 miliar, atau sekitar 91,3% dari dana bersih IPO.
Sisa dana yang mengendap yakni, Rp37,17 miliar saat ini disimpan di tiga bank, yakni Bank BNI, Bank BRI, dan Bank Mandiri, dengan tingkat bunga bervariasi antara 1% hingga 4%.
Related News

Pembiayaan dan Literasi Keuangan, BRI Berdayakan 41 Ribu Klaster Usaha

PP Presisi (PPRE) Ungkap Kontrak Baru

Bank Raya (AGRO) Rampungkan Buyback Saham

Emiten TP Rachmat (DSNG) Ungkap Jatuh Tempo Obligasi Rp176M

Prima Andalan (MCOL) Genjot Eksplorasi Batu Bara Telan Dana Segini

MTSM Abaikan Free Float, Ini Sanksi BEI