EmitenNews.com - Harus diakui, para pegiat budaya Indonesia adalah para pahlawan yang berperan penting dalam menghidupkan sekaligus melestarikan budaya sepanjang zaman di tengah banjirnya budaya luar. Hal itulah yang diingatkan dan menjadi landasan Yayasan Al-Maryati (AlMar Foundation) menggelar Culture Heritage of Indonesia (CHI) Awards 2023, di The Habibie & Ainun Library, Jakarta, beberapa waktu lalu.

 

Inisiator dan Founder CHI, Dewita R. Panjaitan dalam rilisnya, Minggu (26/11/2023), mengungkapkan, berlandaskan pentingnya kebudayaan sebagai fondasi karakter bangsa, CHI Awards 2023 ini diselenggarakan sebagai apresiasi sekaligus pengingat akan sosok-sosok pegiat budaya Indonesia. 

 

“Bagaimana pun sesungguhnya mereka adalah pahlawan dalam menghidupkan geliat kelestarian budaya sepanjang zaman agar tidak terlena oleh budaya luar dan untuk selanjutnya mampu diwariskan ke generasi berikut,” kata Inisiator dan Founder CHI, Dewita R. Panjaitan.

 

Tujuan lain Chi Award adalah sebagai media perusahaan melalui kegiatan CSR untuk lebih aware kepada kehidupan seni budaya Indonesia. Khususnya pada sosok mau pun wadah seni dan menjadi bagian dalam turut mensupport agar warisan seni budaya Indonesia tetap terus terjaga. 

 

“Keberadaan Chi dalam makna energi atau napas hidup (dalam bahasa sansekerta), diharapkan dapat memberikan energi, atau napas bagi kehidupan pelestarian warisan budaya di Indonesia. Semoga gerakan kecil ini bisa memberi manfaat besar bagi bangsa dan negara,” harap perempuan yang karib disapa Wiwit Ilham ini.

 

CHI Awards adalah sebuah acara bergengsi untuk menghargai individu yang telah  menunjukkan dedikasi luar biasa dalam melestarikan dan mengembangkan kekayaan seni budaya di  Indonesia. 

 

CHI adalah kependekan dari The Cultural Heritage of Indonesia, yakni sebuah perkumpulan yang didedikasikan untuk turut serta berperan dalam melestarikan dan mengembangkan seni budaya Indonesia. Untuk mencapai tujuannya, CHI akan melakukan kerja sama dengan berbagai pihak dalam menyelenggarakan program-programnya. 

 

Banyak tarian tradisional dari seluruh Nusantara

Indonesia dengan warisan budayanya yang kaya, memiliki banyak tarian tradisional dari seluruh penjuru Nusantara, dari Sabang hingga Merauke. Tari salah satu cabang seni yang menggunakan gerak  tubuh manusia sebagai alat ekspresi.