Diam-Diam, Boy Thohir Lego 3,85 Juta Saham Surya Esa Perkasa (ESSA)
EmitenNews.com - Garibaldi Thohir mulai mengurangi kepemilikan saham Surya Esa Perkasa (ESSA). Ya, pria dengan panggilan keren Boy Thohir itu, melego 3.852.000 helai alias 3,85 juta eksemplar. Aksi kakak Menteri BUMN Erick Thohir, telah dilakukan pada Kamis, 2 Maret 2023.
Transaksi penjualan itu, dibantu Trimegah Sekuritas Indonesia (TRIM), Indo Premier Sekuritas, dan Ciptadana Sekuritas Asia. Dengan penuntasan transaksi itu, timbunan saham lelaki beralamat di Gedung Peluru Blok E/139 RT 002/003, Kebon Baru, Tebet, Jakarta Selatan tersebut tersisa 6,38 persen alias 1,09 miliar lembar.
Tepatnya, mengalami reduksi 0,02 persen dari periode sebelum transaksi dengan donasi 1,1 miliar eksemplar atau setara dengan donasi tidak kurang dari 6,40 persen. Sayangnya, transaksi dilakukan diam-diam. Tanpa didukung dengan data terperinci baik harga, nilai transaksi, dan tujuan dari aksi tersebut.
Namun, kalau transaksi tersebut dikalkulasi dengan harga saham Surya Esa Perkasa pada Kamis, 3 Maret 2023 di kisaran Rp1.035 per lembar, nilai transaksi penjualan Boy Thohir diperkirakan berada di level Rp3,98 miliar. Angka tebak-tebakan itu amat spekulatif, dan sangat tidak bisa dijadikan sandaran untuk sebuah pengambilan keputusan investasi.
Per 31 Januari 2023, pemegang Saham Surya Esa Perkasa antara lain PT Trinugraha 3,61 miliar lembar atau 23,102 persen, Chander Vinod 2,03 miliar eksemplar setara 13,019 persen, dan masyarakat 10 miliar lembar selevel dengan 63,879 persen. (*)
Related News
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M
SGER Amankan Lagi Kontrak Pasok Batu Bara ke Vietnam Rp705M