EmitenNews.com - Ali Gunawan selaku Komisaris PT Allo Bank Indonesia Tbk. (BBHI) telah menambah porsi kepemilikan sahamnya pada tanggal 27 Februari 2024.

Stacey Aryadi Suryoputro Corporate Secretary BBHI dalam keterangan resmi Kamis (7/3) menyampaikan bahwa Ali Gunawan telah membeli sebanyak 20.500 lembar saham BBHI di harga Rp1.125 per saham.

 

Sebelumnya, Ali Gunawan yang berdomisili Pulau Panjang Jakarta Barat tersebut juga pernah membeli sebanyak 69.300 lembar saham di harga Rp1.180-Rp1.185 per saham pada tanggal 5-6 Januari 2024 dan sebanyak 90.000 lembar saham di harga Rp1.275-Rp1.280 per saham pada tanggal 12 Januari 2024.

"Tujuan transaksi ini adalah untuk Investasi dengan kepemilikan saham langsung,"tuturnya.

 

Pasca pembelian, maka kepemilikan saham Ali Gunawan di BBHI bertambah menjadi 10,11 juta lembar saham setara dengan 0,05% dibandingkan sebelumnya sebanyak 10,09 juta lembar saham. 

Pada perdagangan hari ini saham BBHI naik Rp10 atau naik 1 persen menjadi Rp1.205 per lembar.

 

Perlu diketahui PT Allo Bank Indonesia Tbk (BBHI) pada tahun buku 2022 tidak bagikan dividen, meski kinerja laba menunjukkan peningkatan dalam tiga tahun terakhir.

Emiten milik konglomerat Chairul Tanjung ini mencetak laba bersih tahun buku 2022 sebesar Rp 270,02 miliar.