Diinterogasi BEI Soal Maybank Akuisisi, Bos Panin Menjawab
Gedung kantor pusat Bank Panin
EmitenNews.com - Bank Panin Tbk (PNBN) angkat bicara terkait isu akan diakuisisi Maybank Malaysia. Presiden Direktur Bank Panin, Herwidayatmo dalam menjawab surat Bursa Efek Indonesia (BEI), mengklarifikasi kabar tersebut.
“Pemberitaan tersebut bukan berasal dari manajemen Bank Panin, sehingga kami tidak mengetahui sumber dan kebenaran berita yang dimaksudkan dalam pemberitaan tersebut,” tulis dia, Rabu 23 Oktober 2024.
Herwidayatmo menegaskan, sampai saat ini, tidak terdapat informasi, fakta atau kejadian penting lainnya yang dapat mempengaruhi secara material kelangsungan kegiatan usaha perseroan dan harga saham perseroan yang belum diungkapkan oleh perseroan kepada BEI.
Kabar yang beredar adalah Maybank tengah menawar PNBN dengan harga setara 1,7 Price-Book Value (PBV).
Keluarga Gunawan, yang mendirikan bank tersebut pada 1971, bersedia melepas sebagian dari 46,52 persen saham mereka, sementara ANZ memiliki 39,22 persen saham di Panin Bank.
Menurut sumber, nilai gabungan saham mereka diperkirakan mencapai sekitar USD2 miliar.
Proses ini, keluarga Gunawan terbuka untuk menjual kepemilikan tergantung pada harga yang ditawarkan.
ANZ sendiri telah berusaha keluar dari kepemilikan di Panin Bank sejak 2013, namun terhambat oleh masalah valuasi.
Upaya penjualan saham ANZ tahun lalu menarik minat bank Jepang seperti Mitsubishi UFJ Financial Group dan Sumitomo Mitsui Financial Group, tetapi tidak ada kesepakatan yang tercapai.
Kedua pemegang saham ini telah menunjuk Citigroup untuk menangani proses penjualan, dan materi pemasaran telah dikirim ke calon pembeli.
Valuasi untuk transaksi merger & acquisition (M&A) telah ditetapkan, meskipun belum ada pengumuman resmi dari perusahaan.
Valuasi deal yang belum dikonfirmasi tersebut dikabarkan berada di angka 1,7 kali Price-Book Value (PBV), sejalan dengan transaksi M&A historis di Indonesia.
Saham PNBN dibuka melemah di Rp1.880 pada perdagangan hari ini Rabu (23/10). Namun kini berbalik arah di zona hijau. Hingga pukul 09.47 WIB, saham PNBN naik 1,05 persen menjadi Rp1.925.
Dalam sepekan, saham PNBN sudah naik 9,01 persen dan terdongkrak 18,35 persen dalam sebulan. Sedangkan secara year to date, saham perseroan melonjak 59,92 persen.
Related News
Pendapatan Oke, Laba NCKL Kuartal III 2024 Tembus Rp4,83 Triliun
Transaksi Beres, Menantu Megawati Siap Tender Wajib Saham MINA
Harga Miring, Sejahtera Raya Repo 55 Juta Saham IMAS Rp652 per Helai
Melejit 42,98 Persen, SMRA Kuartal III 2024 Raup Laba Rp933,7 Miliar
Diskon! Tencent Lego 251,66 Juta Saham FILM Rp1.200 per Lembar
IHSG Ditutup Turun 0,55 Persen, Terseret Sektor dan Saham Ini