EmitenNews.com - Ini wujud apresiasi PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA), atau CIMB Niaga untuk nasabah setia sekaligus dukungan kepada seniman musik dan industri kreatif Indonesia lainnya. CIMB Niaga akan menggelar Konser Kejar Mimpi untuk Indonesia di Grand Ballroom The Ritz Carlton Pacific Place, Jakarta, pada Kamis (24/8/2023).

 

Pagelaran musik yang digelar untuk ke-9 kalinya sejak 2018 ini dikemas dalam format orkestra menampilkan kolaborasi spesial komposer terkemuka Andi Rianto, Magenta Orchestra, dengan para Seniman Inspiratif Indonesia dari beragam genre, karakter, dan usia berbeda. Mereka adalah Andmesh, Cakra Khan, Cut Mini, Kris Dayanti, Maudy Ayunda, Nassar, Raisa, Rina Nose, Sandra Dewi, Titiek Puspa, hingga talenta muda pemenang Kejar Mimpi Rising Start Evelyn Wijaya.

 

Sejalan dengan semangat HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, Konser Kejar Mimpi untuk Indonesia kali ini juga mengajak penonton meningkatkan kecintaan terhadap Tanah Air, sekaligus penghargaan kepada talenta musisi Indonesia dan budaya lokal. Hal ini tampak dari lagu-lagu yang akan dibawakan dan tema “Cahaya dari Timur” yang memperlihatkan keindahan timur Indonesia yang diusung dan diimplementasikan dalam wardobe dan audio visual. 

 

Pada Press Conference Konser Kejar Mimpi untuk Indonesia di Jakarta, Rabu (16/8/2023), Direktur Consumer Banking CIMB Niaga Noviady Wahyudi menyatakan, Konser Kejar Mimpi untuk Indonesia, salah satu dari kegiatan Kejar Mimpi yang diinisiasi CIMB Niaga. Tujuannya, menyebarkan inspirasi positif kepada masyarakat agar selalu semangat dalam mengejar mimpi. 

 

“Melalui konser ini, CIMB Niaga menghadirkan pengalaman langsung (live experience) Kejar Mimpi yang direpresentasikan oleh talenta-talenta terbaik dan seniman pendatang baru negeri ini dalam sebuah pertunjukan musik eksklusif,” kata Noviady Wahyudi.

 

Gabungan seniman papan atas dan talenta muda

Dalam Konser Kejar Mimpi untuk Indonesia CIMB Niaga menampilkan seniman-seniman yang memiliki karakteristik unik, kemampuan individu luar biasa, serta nilai tambah berupa keberhasilannya dalam berjuang mengejar mimpi. Tak hanya dari kalangan seniman papan atas, konser ini juga memberikan kesempatan talenta muda berbakat untuk tampil bersama pendahulunya. 

 

Seperti Evelyn Wijaya, pemenang dari talent competition Kejar Mimpi Rising Start yang diikuti lebih dari 600 peserta melalui hasil penjaringan secara online di seluruh Indonesia dan offline di Jakarta, Surabaya, Medan dan Makassar. 

 

Menurut Noviady Wahyudi, perjuangan dan proses kreatif yang telah dilalui para seniman tersebut hingga mencapai posisi saat ini merupakan contoh nyata kekuatan semangat Kejar Mimpi. Seperti halnya para seniman tersebut, ia percaya dengan spirit yang sama para nasabah dan pengemar musik juga dapat meraih aspirasi dan impiannya.