EmitenNews.com - Emiten pengolah makanan beku berbasis udang, PT Panca Mitra Multiperdana Tbk (PMMP) berencana melakukan rights issue pada tahun ini. PMMP membidik pendanaan untuk membiayai rencana ekspansi usaha tahun depan, yakni pembangunan pabrik ke-9 perseroan.


Direktur Utama PMMP Martinus Soesilo mengatakan, rencana rights issue tersebut akan dieksekusi pada semester II. "Semester II tahun ini atau semester I-2023 mengikuti perkembangan kondisi pasar modal di Indonesia," kata dia dalam keterangan tertulis, Kamis (19/5/2022).


Martinus menegaskan, dana hasil rights issue untuk membiayai ekspansi usaha PMMP tahun 2023 untuk memulai pembangunan pabrik ke-9 di Situbondo, Jawa Timur. "Ke-8 pabrik kami sudah mencapai utilitas maksimal dan permintaan produk kami baik dari sisi ekspor maupun domestik terus mengalami pertumbuhan, sehingga kami berencana untuk menambah kapasitas pabrik kami dengan membangun pabrik baru," tuturnya.


Lebih lanjut dia mengatakan, pabrik baru tersebut akan tetap fokus untuk memproduksi produk value  added  shrimp, yang memang sudah menjadi fokus perseroan sejak tahun 2020. Kehadiran pabrik baru dapat meningkatkan profitabilitas perusahaan.


Sementara itu, Sekretaris Perusahaan PMMP Christian Jonathan Sutanto mengatakan, dirinya belum bisa memproyeksikan total proceeds dari rencana rights issue , termasuk porsi untuk publik. Sebab hal ini masih menunggu persetujuan pemegang saham. Namun, dari aksi korporasi itu, PMMP berharap dapat meningkatkan porsi kepemilikan publik.


Dari rencana pendanaan tersebut, Christian menilai hal ini nanti akan memperbaiki struktur permodalan dan memberikan dampak positif pada likuiditas perseroan. "Dengan adanya tambahan setoran modal ini, rasio-rasio likuiditas dan solvabilitas kami akan membaik dan struktur permodalan juga akan lebih sehat," ujar Christian.