Ekspansif! Alfamart (AMRT) Tambah 645 Gerai Baru Sepanjang Semester I 2022

EmitenNews.com—PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) telah menambah gerai baru sebanyak 645 gerai pada Semester I 2022, sehingga total jumlah gerai di seluruh Indonesia mencapai 17.173 gerai.
Corporate Secretary AMRT Nur Rahman mengatakan hingga Juni 2022 total gerai Alfamart berjumlah 17.137 gerai. "Artinya bertambah 645 dari Desember 2021," kata Nur, Rabu (13/7).
Secara persentase, sekitar 27 % gerai ada di Jabodetabek, Pulau Jawa (non Jabodetabek) 41% dan luar Pulau Jawa 32%. Namun Alfamart kini berfokus pada pengembangan potensi di luar Pulau Jawa, contohnya saja Alfamart sudah bisa melayani masyarakat Kupang, NTT.
"Karena dengan adanya Alfamart di pelosok daerah bisa membantu pemerataan distribusi atau pemenuhan barang kebutuhan pokok masyarakat," tutup Nur.
AMRT mengalokasikan belanja modal atau capital expenditure (capex) sebesar Rp3,4 triliun- Rp3,5 triliun pada tahun 2022. Salah satunya untuk mencapai target membuka gerai baru sebanyak 800-1.000 pada tahun ini.
Hingga Q1 2022, AMRT sudah menambah 317 gerai baru. Sepanjang tahun 2021, gerai perseroan dan entitas anak berhasil tumbuh sekitar 7,27% atau sebanyak 1.275 gerai, sehingga total gerai menjadi 18.810 gerai. Di mana sebarannya sebanyak 27% di Jabodetabek, 41% di Jawa non Jabodetabek, dan 32% di luar Jawa.
Selain itu, emiten pemilik merek Alfamart ini juga akan menambah tiga gudang baru yang akan dibangun di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Sebagai informasi, hingga akhir tahun 2021, AMRT mengoperasikan 44 gudang yang tersebar di beberapa wilayah Indonesia.
Related News

Tambah Muatan, Warga India Gulung 3,67 Juta Saham ISAT

Tumbuh Minimalis, GJTL 2024 Raup Laba Rp1,18 Triliun

Susut 16 Persen, Laba PTBA 2024 Tersisa Rp5,1 Triliun

Sunat Porsi, Sigmantara Lego 1,24 Miliar Saham AMRT Rp2.000 per Lembar

Drop 67 Persen, Laba SIG (SMGR) 2024 Sisa Rp719,76 Miliar

Transaksi Tanpa Hambatan, BRI Pastikan Keandalan Super Apps BRImo