Emiten Hary Tanoe (IATA) Ungkap Right Issue Tak Ada Pembeli Siaga
Salah satu kegiatan tambang batu bara IATA
EmitenNews.com - MNC Energy Invesment (IATA) menyampaikan bahwa tidak ada pembeli siaga dalam Penambahan Modal Dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMHMETD) III atau right issue yang diterbitkan sebanyak 20.190.596.389 saham baru.
“Dalam PUT III ini tidak terdapat pembeli siaga. apabila setelah alokasi tersebut masih terdapat sisa HMETD y ang tidak dilaksanakan, maka terhadap seluruh HMETD yang tersisa tersebut tidak akan dikeluarkan saham dari portepel,” tulis Andi Tenri Dala Fajar Corporate Secretary IATA dalam keterangan resmi dikutip Selasa (7/1/2025).
Bahkan right issue emiten tambang batu grup MNC milik Hary Tanoesoedibyo ini masih menunggu pernyataan efektif penerbitan saham baru dari OJK yang diharapkan terbit pada tanggal 20 Februari 2025.
Namun bagi investor berminat ikut menambah modal IATA wajib tercantum dalam Daftar Pemegang Saham (DPS) penutupan bursa tanggal 4 Maret 2025. Saat itu setiap 5 saham lama IATA akan mendapat 4 HMETD.
Rencananya, dana hasil right issue in untuk modal kerja dan pengembangan usaha seperti kegiatan eksplorasi, pengembangan infrastruktur, akuisisi lahan pertambangan dan pengembangan sistem operasional.
Perlu diketahui, MNC Asia Kapital memegang 33,43 persen porsi saham IATA. Selebihnya, Karya Pacific Investama menguasai 24,91 persen dan sisanya dikempit investor publik.
Karya Pacific Investama tercatat membeli IATA pada harga Rp53 per lembar sebanyak 6.287.781.400 lembar atau 24,91 persen pada tanggal 25 November 2024.
Dalam propektus yang diterbitkan MNC Energy Investments (IATA) akan right issue 20,19 miliar lembar pada nilai nominal Rp50.
Setiap pemegang 5 saham dengan nama tercatat dalam daftar pemegang saham pada 4 Maret 2025 pukul 16.00 WIB mempunyai 4 HMETD. Setiap 1 HMETD berhak untuk membeli 1 saham baru harus dibayar penuh sesuai harga pelaksanaan.
Adapun Jadwal right issue sebagai berikut. Cum HMETD pasar reguler dan pasar negosiasi pada 28 Februari 2025. Cum HMETD pasar tunai pada 4 Maret 2025. Ex HMETD pasar reguler dan pasar negosiasi pada 3 Maret 2025. Ex HMETD pasar tunai pada 5 Maret 2025. Recording date pada 4 Maret 2025. Distribusi HMETD pada 5 Maret 2025. Pencatatan di BEI pada 6 Maret 2025.
Periode perdagangan, pendaftaran, pemesanan, dan pembayaran pemesanan saham pada 6-19 Maret 2025. Penyerahan saham hasil HMETD pada 10-21 Maret 2025. Tanggal akhir pembayaran pemesanan saham tambahan pada 21 Maret 2025. Penjatahan pesanan tambahan pada 24 Maret 2025. Distribusi saham hasil penjatahan, pengembalian uang pesanan pembelian saham tambahan pada 25 Maret 2025.
Related News
BEI Ungkap 15 Emiten Gelar Rights Issue Rp34,42T Sepanjang 2024
Pasca IPO, KSIX Targetkan Marketing Sales Rp300M Tahun Ini
Bos SWID Serok 4,9 Juta Saham, Ada Alasan?
Merger Dikaji OJK, Dua Direktur XL Axiata (EXCL) Mundur Susul Dirut
Besok! Dua Emiten Baru Akan Melantai di BEI
Bank Raya (AGRO) Raih Penghargaan di Ajang BUMN Awards 2024